Shinzo Abe Kristis Usai Ditembak, Alami Henti Jantung

Daftar Isi

    Foto: Politikus teras Jepang Shinzo Abe. (AP Photo/Toru Hanai, Pool)

     

    Lancang Kuning – Mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe pingsan setelah ditembak di sebuah acara di kota Nara untuk pidato pemilihan majelis tinggi yang akan diselenggarakan pada Minggu 10 Juli 2022.

    Dalam insiden penembakan tersebut, polisi berhasil meringkus satu orang pria yang dianggap tersangka dalam penembakan mantan PM Jepang itu. 

    Hal Terjadi Selanjutnya Mengejutkan Semua Setelah insiden tersebut, Abe dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Namun, mantan Gubernur Tokyo mengatakan dalam sebuah tweet bahwa Abe berada dalam keadaan henti jantung.

    Melansir dari BBC, Jumat 8 Juli 2022, istilah henti jantung ini sering digunakan sebelum kematian secara resmi dikonfirmasi di Jepang.

    Sebelumnya, Abe yang merupakan perdana menteri terlama di Jepang, mengundurkan diri pada tahun 2020 dengan alasan kesehatan. Dia kemudian mengungkapkan bahwa dia menderita kolitis ulserativa yang kambuh atau penyakit usus.

    Insiden kekerasan senjata jarang terjadi di Jepang, meskipun negara tersebut adalah salah satu negara di mana senjata api dilarang. 

     



    Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id pada hari Jumat, 8 Juli 2022 - 11:36 WIB
    Judul Artikel : Shinzo Abe Kristis Usai Ditembak, Alami Henti Jantung
    Link Artikel : https://www.viva.co.id/berita/dunia/1495000-shinzo-abe-kritis-usai-ditembak-alami-henti-jantung
    Oleh : Daurina Lestari,Natania Longdong

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Shinzo Abe Kristis Usai Ditembak, Alami Henti Jantung
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar