Begini Cara Indra Sjafri Seleksi Ketat Skuat Timnas U-22

Daftar Isi

     


    Foto: Pelatih Timnas Indonesia u-22, Indra Sjafri

    LancangKuning.Com, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia, Indra Sjafri punya pekerjaan rumah yang cukup berat. Pemilihan komposisi pemain terbaik sedang dia hadapi sebagai persiapan khusus untuk meraih hasil maksimal di Piala AFF U-22 2019.

    Pada hari ini, Sabtu 12 Januari 2019 dilakukan pemusatan latihan yang keenam di lapangan ABC, Senayan. Indra sendiri memanggil 38 nama yang mengikuti pemusatan latihan, namun dia hanya butuh 23 pemain sebagai kerangka tim inti.

    Proses pencoretan pemain diterapkan dan akan dilakukan tahap pertama pada hari ini. Lalu bagaimana proses  tersebut dilakukan dan pemain seperti apa yang dibutuhkan sang pelatih?

    "Saat ini setiap posisi itu ada tiga pemain, nanti kami pasti akan berikan peringkat. Siapa yang pertama, kedua dan ketiga, selanjutnya yang ketiga akan saya coret," kata Indra kepada wartawan.

    Baca Juga: Barcelona Ingin Jual Suarez, Arsenal Hanya Meminjam

    "Ada empat kriteria yakni kemampuan skill, fisik, taktikal, kecerdasan, dan mental. Itu ditambah dengan informasi kesehatan, fisioterapi dan psikotes mereka," lanjut dia, dilansir dari Viva.Co

    Sebelumnya sejumlah tes sudah dilakukan, termasuk psikotes yang dinilai penting untuk mengukur tingkat kecerdasan pemain saat di lapangan. Malam ini, Indra akan mengumumkan pencoretan pemain tahap pertama. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Begini Cara Indra Sjafri Seleksi Ketat Skuat Timnas U-22
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar