Wardan Minta Fasilitas Umum Dijaga Bersama-Sama

Daftar Isi

    Foto: Bupati meresmikan dermaga di Kecamatan Reteh

    LancangKuning.Com, INHIL - Berbagai fasilitas infrastruktur yang ada di Kecamatan Reteh ditinjau dan diresmikan langsung oleh Bupati HM. Wardan, Sabtu (23/12/2018) siang. Salah satunya meresmikan dermaga pelabuhan Kelurahan Pulau Kijang Kecamatan Reteh.

    Pada kesempatan tersebut, Bupati
    didampingi Kepala Bappeda,  Kadis Perikanan & Kelautan Inhil , Camat serta Unsur Forkopimcam Kecamatan Reteh.

    Peresmian Dermaga yang ditandai dengan penguntingan pita oleh Bupati, dilakukan sebelum menutup secara lansung Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ)  Desa Sungai Undan.
    Disamping itu Bupati HM. Wardan bersama Camat Kecamatan Reteh meninjau berbagai Fasilitas Infrastruktur yang ada di Reteh.

    “Diharapkan kepada masyarakat khususnya, masyarakat Reteh untuk memanfaatkan dengan sebaik-baiknya fasilitas yang sudah dibangun. Disamping terus dijaga dan dirawat. Karena membangun Fasilitas infrastruktur ini menggunakan dana yang besar dan fasilitas ini merupakan milik kita bersama," kata harap Bupati.

    Selain itu, Bupati juga menyempatkan diri untuk meresmikan jembatan dan meninjU rumah bersalin di Desan Sungai Udan. (Rls/Har)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Wardan Minta Fasilitas Umum Dijaga Bersama-Sama
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar