MUI Riau Ingatkan Jangan Ada Kerumunan Saat Pembagian Daging Kurban

Daftar Isi

    Foto: Kantor MUI Provinsi Riau. 

    Lancang Kuning, PEKANBARU - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Riau, Prof Ilyas Husti mengingatkan kepada panitia kurban agar tetap menerapkan protokol kesehatan selama pelaksanaan pemotongan hewan kurban. 

    Pihaknya mengimbau kepada panitia kurban agar tidak menimbulkan kerumunan saat pemotongan hewan kurban.

    "Protokol kesehatan harus dijalankan, tidak boleh ada kerumunan," kata Prof Ilyas, Senin (21/6/2021), dikutip dari media center riau. 

    Selain saat pemotongan hewan kurban, Ilyas juga mengingatkan kepada panitia kurban agar saat pengambilan daging kurban masyarakat tidak dibiarkan datang ke lokasi pemotongan. 

    Sebab jika warga datang dan mengantri ke lokasi pemotongan, maka kerumunan pun tidak akan bisa dihindari.

    "Makanya kami imbau agar daging kurban itu dibagikan ke rumah-rumah warga yang sebelumnya sudah ditetapkan sebagai penerima. Jadi panitia yang mengantarkan daging ke rumah warga, bukan warga yang datang ke lokasi pembagian menukarkan kupon dagingnya," katanya. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel MUI Riau Ingatkan Jangan Ada Kerumunan Saat Pembagian Daging Kurban
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar