Rokan Hilir Nihil Terkonfirmasi, Berikut Update Covid-19 di Riau

Daftar Isi

    Foto: Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir

    Lancang Kuning, PEKANBARU - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir menyampaikan bahwa Sabtu (15/05/2021) terdapat penambahan kasus terkonfirmasi Covid-19 di Provinsi Riau sebanyak 146, dan 563 pasien yang dinyatakan sembuh, serta 12 orang meninggal dunia.

    Ia menjelaskan, total terkonfirmasi sampai saat ini sebanyak 51.304 kasus dengan rincian 4.114 orang isolasi mandiri, 820 orang dirawat di rumah sakit, 45.052 orang sembuh, dan 1.318 orang meninggal dunia.

    "Meskipun terdapat penambahan sebanyak 146 kasus, namun patut kita syukuri karena angka kesembuhannya sangat tinggi hari ini. Yaitu sebanyak 563 orang," kata Mimi di Pekanbaru.

    Adapun penambahan kasus tersebut terdapat di 11 Kabupaten/Kota di Provinsi Riau, diantaranya Pekanbaru 64 kasus, Kepulauan Meranti 24 kasus, Siak 15 kasus, Kampar 9 kasus, Indragiri Hilir 6 kasus, Bengkalis 5 kasus, Rokan Hulu dan Kuantan Singingi masing-masing 2 kasus, serta Dumai dan Pelalawan masing-masing 1 kasus, dan provinsi lain 17 kasus.

    "Kabupaten Rokan Hilir hari ini nihil terkonfirmasi Covid-19, mudah-mudahan kabupaten lainnya bisa menekan lajunya penularan supaya bisa dikendalikan," ucapnya.

    Dari 12 pasien yang dinyatakan meninggal dunia karna Covid-19, diantaranya yaitu 2 orang warga Bengkalis, Indragiri Hilir 1 orang, warga Indragiri Hulu 2 orang, Kampar 3 orang, dan Pekanbaru 4 orang. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Rokan Hilir Nihil Terkonfirmasi, Berikut Update Covid-19 di Riau
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar