Ramadhan Ke-10 Gandeng PLTU Tenayan Raya, Polsek Tenayan Raya Bagikan Ratusan Takjil

Daftar Isi

    LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU-Kepolisian Sektor (Polsek) Tenayan Raya kembali membagikan takjil berbuka puasa di dua lokasi yakni depan Mapolsek Tenayan Raya dan Simpang BPG Tenayan Raya, Kamis (22/4/2021). Kegiatan ini menjadi agenda rutin selama bulan puasa.

    Rutinnya agenda itu terbukti, hingga Ramadhan ke 10 ini Polsek Tenayan Raya masih sanggup menyalurkan ratusan takjil kepada warga dan pengendara yang melintas dilokasi pembagian.

    Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya melalui Kapolsek Tenayan Raya AKP Manapar Situmeang diwakili Kanit Intel Tenayan Raya Iptu Budhia Dianda menyebut bahwa agenda pembagian takjil ini guna membantu masyarakat setempat.

    "Ada 300 bungkus takjil yang hari ini kami bagikan kepada masyarakat, kegiatan ini kami rutinkan selama bulan Ramadhan ini. Semoga dapat membantu dan memberikan manfaat bagi masyarakat," kata Budhia.

    Kegiatan itu tak hanya memberikan takjil begitu saja. Pada saat menyerahkan takjil, personel sembari mengingatkan masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan Covid 19.

    "Masyarakat juga diingatkan tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan. Mana yang kedapatan tidak memakai masker, kami beri masker dan kami beri arahan," jelas Budhia.

    Dalam kegiatan ini, Polsek Tenayan Raya juga menggandeng pihak donatur. Seperti hari ini, PLTU Tenayan turut memberikan kontribusi dalam kegiatan itu.

    100 bungkusan takjil juga diberikan kepada warga dan pengendara yang melintas. Serta menyantuni warga yang dinilai membutuhkan bantuan.

    Manajer Administrasi PLTU Tenayan Hisyam Luthfi menyebut bahwa kegiatan yang ditaja oleh Polsek Tenayan Raya ini patut didukung, oleh sebab itu pihaknya turut berkontribusi.

    "Kita melakukan giat bersama Polsek Tenayan Raya dengan memberikan takjil dan bingkisan kepada warga dan pengendara. Kegiatan ini sangat bagus karena bisa membantu sesama," ucap Hisyam.

    Sebanyak lima orang warga diberikan sembako kali ini oleh pihak PLTU Tenayan. Bingkisan yang berupa sembako itu diterima oleh warga yang membutuhkan.

    "Ada juga bingkisan sembako yang kita bagikan kepada warga yang membutuhkan yang sudah didata oleh Polsek.(rie)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Ramadhan Ke-10 Gandeng PLTU Tenayan Raya, Polsek Tenayan Raya Bagikan Ratusan Takjil
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar