UIN Suska Tutup Sementara, Dosen dan Pegawai Terpapar Covid-19

Daftar Isi

    LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU-Adanya sejumlah pegawai dan Dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Suska Riau terpapar virus Corona atau Covid-19 membuat UIN Suska menutup sementara kampus yang berada di pinggir Jalan Pekanbaru-Bangkinang ini.

    Seluruh pegawai dan dosen bekerja dari rumah atau work from home (WFH).

    "Mulai hari ini hingga 21 Oktober 2020 tutup sementara. Selama masa tersebut aktivitas dosen, pegawai dan mahasiswa dilaksanakan di rumah masing-masing," kata Rektor UIN Suska, Prof Akhmad Mujahidin Rabu (7/10/2020).

    Selama masa penutupan sementara, kata Akhmad, kampus akan dilakukan sentralisasi dan penyemprotan disinfektan dimulai tanggal 7 sampai dengan, 10 Oktober. 

    "Semua kegiatan yang berpotensi mengumpulkan banyak orang ( lebih dari 5 orang) tidak diperkenankan dilakukan di UIN Suska Riau. Semua layanan dilakukan melalui daring,"kata Akhmad seperti dikutip dari riaupos.co.

    Dia menjelaskan adanya beberapa orang dosen dan pegawai UIN Suska Riau yang terpapar Covid-19 di bagian umum Rektorat, Falkutas Dakwah dan Komunikasi, Falkutas Ushuluddin dan beberapa keluarga dari pegawai di Falkutas Tarbiyah dan Keguruan, Falkutas Syariah dan Hukum dan Lembaga Penjaminan Mutu (LPM).(rie)

     

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel UIN Suska Tutup Sementara, Dosen dan Pegawai Terpapar Covid-19
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar