Daftar Isi
LANCANGKUNING.COM - Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kecamatan Seberida adakan rapat bulanan di Desa Seresam, Seberida, Jumat (13/4/2018).
Banyak agenda yang dibahas mulai dari Badan Usaha Milik Desa (BUMDES), Percepatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes), Partisipasi Hari Lahir Nahdatul Ulama, dan agenda desa yang lain.
Rohman Yatim, Ketua APDESI Kec. Seberida menyampaikan "bahwa pertemuan rutin APDESI Seberida adalah sebagai sarana silaturahim dan saling memberi masukan terhadap pembangunan dan pengembangan desa. Kalau ada desa satu yang kurang, bisa belajar atau bertanya kepada yang lain."
Dalam kesempatan itu juga hadir Camat Seberida, Wisnu Subroto, S.Sos, Kasi Pemerintahan, Fitrilison, Babinsa Seresam Simanjuntak, Fasilitator Kecamatan Seberida Rini Sastra dan Padli AR, dan perwakilan perangkat desa sekecamatan Seberida. (LK/yopi)
Komentar