6 Fakta Unik Jelang Timnas Indonesia U-19 vs Arab Saudi

Daftar Isi

    Lancang Kuning Sejumlah fakta menarik muncul jelang duel Timnas Indonesia U-19 vs Arab Saudi U-19 di International U-19 Friendly Tournament di Kroasia di Stadion Sveti Martin Na Muri, Jumat (11/9).

    Turnamen ini merupakan bagian dari persiapan Skuad Garuda Muda jelang Piala Asia U-19 di Uzbekistan dan Piala Dunia U-20 pada 2021 mendatang.Baik Timnas U-19 maupun Arab Saudi sama-sama menelan dua kekalahan dari dua pertandingan sebelumnya.

    Karena itu, pertandingan ini krusial bagi kedua tim guna memperbaiki perfoma.

    6 Fakta Unik Timnas U-19 vs Arab Saudi:

    1. Timnas Indonesia U-19 kebobolan 10 gol dalam dua pertandingan. Kalah 0-3 dari Bulgaria U-19 dan dihajar 1-7 dari tuan rumah Kroasia.

    2. Skuad Garuda Muda hanya bisa mencetak satu gol dalam dua laga tersebut. Satu-satunya gol itu terjadi ketika kalah 1-7 dari Kroasia lewat Bagas Kaffa.

    3. Seperti Indonesia U-19, Arab Saudi U-19 juga menelan dua kekalahan dalam dua pertandingan. Arab Saudi kalah 3-4 dari Kroasia U-19 dan 2-3 dari Bulgaria U-19.

    4. Jumlah gol Arab Saudi lebih baik dibandingkan dengan Timnas Indonesia U-19. Dalam dua laga Arab Saudi mengemas 5 gol.

    5. Pelatih Arab Saudi U-19, Khaled Al-Atawi tidak pernah memiliki latar belakang sebagai pesepakbola.6. Di tangan Khaled Al-Atawi, Arab Saudi juara Piala Asia U-19 2018 usai mengalahkan Korea Selatan U-19 2-1 di Stadion Pakansari, Cibinong.

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel 6 Fakta Unik Jelang Timnas Indonesia U-19 vs Arab Saudi
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar