Service AC Panam

Daftar Isi

    LancangKuning - Service AC Panam, 082172495128 | Saat ini keberadaan Air Conditioner atau yang disingkat dengan AC seakan menjadi pilihan banyak orang untuk mendinginkan ruangan, terlebih lagi ketika cuaca yang cukup panas. Pada awalnya AC ini hanya digunakan oleh perusahaan besar atau gedung-gedung besar saja, namun seiring dengan perkembangan zaman hunianpun sudah banyak menggunakannya.

    Apalagi bagi mereka yang tinggal di kota-kota besar yang terkenal dengan cuacanya yang ekstrim dan tidak bersahabat. Mereka menggunakan elektronik ini untuk mendinginkan ruangan serta mendapatkan kenyamanan.

    Selain kegunaannya untuk mendinginkan ruangan, ia juga mampu menjadikan aktivitas lebih produktif karena kesan nyaman yang diberikan. Bayangkan saja jika sebuah ruangan itu sangat panas tentu orang di dalamnya akan merasa gerah, sehingga untuk beraktivitaspun tidak akan maksimal. Hal itulah menjadikannya barang favorit saat ini, ditambah lagi penjelasan dari penjual yang menawarkan ragam keunggulan membuat orang banyak tertarik untuk membelinya.

    Baca Juga : Tempat Wisata di Pekanbaru

    Setelah kamu membeli AC mungkin hal selanjutnya yang mesti diperhatikan adalah persoalan listrik, dimana tagihan listrik Anda akan naik dibandingkan tidak menggunakannya. Namun, perihal tagihan bukanlah satu-satunya masalah akan dihadapi tapi terkait perawatan juga harus diperhartikan. Sebagai orang awam yang tidak terlalu mengerti mengenai komponen yang ada tentu ini menjadi permasalahan dalam merawatnya, untuk itu Anda membutuhkan para Ahli agar memberikan perawatan yang tepat dan terbaik.

    Menggunakan AC sebagai pendingin ruangan bukanlah sesuatu yang dipersoalkan, bahkan tidak ada salahnya sama sekali. Hanya saja perlu diingat bahwa perawatannya haruslah menjadi perhatian besar untuk Anda. Terlebih lagi jika ia sering digunakan, tentu saja membutuhkan perawatan yang teratur. Ketika melakukan perawatan secara teratur maka akan banyak sekali manfaat didapatkan, diantaranya Anda akan mendapatkan udara yang bersih. Sebagai bahan pertimbangan bagi pengguna pendingin ruangan ini, berikut beberapa alasan kenapa penting sekali melakukan perawatan:

    1. Berkumpulnya jamur dan bakteri

    Tidak perlu menunggu kondisinya rusak dahulu barulah Anda memberikan service atau perawatan. Perlu diketahui bahwa meskipun kondisi pendingin ruangan Anda terlihat bersih bukan berarti ia benar-benar bersih sepenuhnya. Hal itu disebabkan adanya kemungkinan tempat berkumpulnya bakteri atau jamur di bagian komponen AC.

    Baca Juga : Akreditasi Jurusan Kampus Universitas Bandar Lampung

    Berkumpulnya jamur dan bakteri ini disebabkan ada bagian di dalam atau komponen yang lembab, dan ia akan menyebabkan ragam penyakit yang cukup berbahaya untuk kesehatan kita. Berbagai gangguan kesehatan bisa saja terjadi seperti penyakit kulit ataupun sinusitis. Hal inilah menjadi alasan utama kenapa Anda tidak harus menunggu kondisi AC rusak baru memberikan perawatannya. Sebab dengan perawatan secara berkala akan meningkatkan performanya serta bebas dari kuman dan bakteri.

    1. Menyebabkan sakit kepala

    Salah satu yang menjadi faktor seseorang sakit kepala adalah penggunaan AC, meskipun ada banyak sekali faktor lainnya. Ketika kita bekerja di ruangan ber-AC maka saat sakit kepala berlebihan akan membuat kinerja Anda akan turun alias tidak optimal. Kondisinya yang kotor akan menjadi salah satu faktor yang menyebabkan suara berisik serta suhu yang diberikan tidak maksimal. Nah, dalam menghindari hal tersebut maka melakukan servis adalah solusi terbaik. Melakukan servis secara berkala akan memberikan kondisi udara yang bersih serta nyaman.

    1. Karat pada AC

    Mungkin bagi sebagian kita menganggap munculnya karat pada AC adalah persoalan kecil, namun sebenarnya tanpa kita sadari ia akan sangat membahayakan sekali untuk kesehatan. Karat bisa muncul pada besi-besi yang ada di dalam AC disebabkan adanya bagian dalamnya terpapar kondensasi udara dan freon. Ketika partikel ini berkarat maka akan ikut terhembus sehingga tinggi kemungkinan Anda juga menghirup partikel tersebut.

    Kondisi seperti ini tentu sangat berbahaya sekali untuk kesehatan, apalagi ketika tidak mengetahuinya. Akan muncul masalahan kesehatan yang sangat serius pada tenggorokan, hidung dan paru-paru jika Anda menghisap partikel berkarat ini. Terlebih lagi jika udara tersebut dihisap oleh anak-anal dan ini sangat berbahaya sekali. Mencegah hal ini, lagi-lagi melakukan perawatan secara berkala adalah solusi tepatnya.

    Baca Juga : Tempat Wisata di Riau

    1. Mengganggu pernafasan

    Sebagaimana sudah kita paparkan di atas, bahwa adanya karat pada besi-besi ternyata sangat mengganggu untuk kesehatan. Tidak hanya karat saja, filter yang terdapat pada AC ini jugalah mesti dibersihkan. Apabila filternya ini dalam keadaan kotor maka udara yang dihasilkan dalam sebuah ruangan tersebut mengandung debu sehingga sirkulasinya tidak lancar. Ketika sirkulasi udara ini tidak lancar tentu ragam penyakitpun akan mungkin kita dapatkan, seperti gangguan pernafasan dan lainnya. Mengatasi persoalan tersebutlah penting sekali melakukan perawatan secara berkala.

    1. Memperparah penyakit

    Sudah terbukti dan cukup efektif sekali bahwa penyebaran virus atau bakteri melalui udara ini, dan hal ini memang jarang sekali dirasakan oleh orang hingga akhirnya ia benar-benar jatuh sakit. Apabila pendingin ruangan Anda tidak dirawat berkala tentu tumbukan partikel atau debu bisa menyebar penyakit menjadi lebih besar, terutama bagi mereka yang mempunyai riwayat penyakit pernafasan. Penyakit akan semakin parah karena kondisi ruangan yang tidak bersahabat, ditambah begitu banyaknya debu dan partikel yang kadang tidak kasat mata. Maka menghindari kondisi ini diperlukan perawatan atau service AC secara baik.

    Nah itulah beberapa alasan kenapa penting sekali melakukan perawatan secara berkala. Tidak hanya membuatnya tetap awet namun juga sangat penting sekali bagi kesehatan. Ketika ingin merawatnya tentu Anda membutuhkan jasa profesional seperti Service AC Panam. Dimana Service AC Panam ini adalah para profesional yang berpengalaman dan memberikan banyak sekali jenis perawatan untuk Anda. Mulai dari ganti freon hingga membersihkan kondensornya. Service AC Panam adalah solusi tepat dan terbaik kebutuhan service dan perawatan untuk pendingin ruangan Anda.(ut)

     

    sumber : https://ahliacpekanbaru.com/

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Service AC Panam
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar