Go to Mobile Version
  • Pendidikan
    • Bisnis
      • Wisata
        • Kampus
          • Info Sawit
            • Info Daerah
              • Info Riau
                • Asahan Sumut
                  • Info Inhil
                    • Info Inhu
                      • Pekanbaru
                        • Info Siak
                          • Info Pelelawan
                            • Info Kampar
                              • Info Kuansing
                                • Info Bengkalis
                                  • Info Dumai
                                    • Info Meranti
                                      • Pariaman
                                      • Index Berita

                                        Pandemi Virus Corona, Megawati Lebaran di Rumah

                                        Tokoh 24 May 2020 Author : Ruzimah


                                         


                                        Foto: Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri

                                        Lancang Kuning, JAKARTA -- Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri, merayakan hari rayaIdulfitri di kediamannya tanpa mengadakan open house, untuk mengikuti protokol kesehatan pemerintah demi mencegah penyebaran virus corona.

                                        Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

                                        Sekretaris Jendral PDIP, Hasto Kristiyanto, mengatakan bahwa saat ini Mega hanya berkumpul dengan putra dan putrinya di momen Lebaran tahun ini.

                                        "Ibu Megawati Soekarnoputri berkumpul bersama putra-putri beliau, dan memenuhi seluruh ketentuan pemerintah berkaitan dengan protokol pencegahan Covid-19," kata Hasto melalui siaran pers yang diterima CNNIndonesia.com, Minggu (24/5).

                                        Baca juga: Makanan Khas Pekanbaru


                                        Melalui keterangan itu, Hasto juga menyampaikan bahwa momen Lebaran yang terjadi di kala wabah corona ini justru bisa memupuk solidaritas nasional dan semangat gotong royong antar-warga.

                                        Baca Juga: Mencatat Sejarah, Flu Spanyol yang Tewaskan Jutaan Orang RI Seabad Silam

                                        Menurut dia, meski Lebaran kali ini dirayakan dengan sangat sederhana, tapi tak menghilangkan momen kebersamaan.

                                        "Puasa sebulan penuh yang dijalankan umat Islam telah menjadi benteng rohani yang menggembleng jiwa raga bangsa Indonesia, dan di hari Idul Fitri ini kita perkuat gotong royong nasional untuk melawan virus Corona," katanya.

                                        Baca juga: Hamili Pacar Dibawah Umur, Pria 21 Tahun Ini Dipenjara 15 Tahun

                                        Lebih lanjut, Hasto menjelaskan bahwa dalam sejarahnya Idulfitri di Indonesia kerap menjadi momen halalbihalal dan membangun kebersamaan serta persaudaraan nasional.

                                        Bahkan, kata dia, Idul Fitri juga kerap kali dijadikan sebagai momentum untuk mendamaikan elite politik dari konflik berkepanjangan. 

                                        "Idulfitri momentum membangun persaudaraan nasional yang menyatukan elite politik dari konflik, dan momentum kebersamaan rakyat. Kini Idulfitri telah hadir sebagai hajat bangsa yang penuh dengan pesan keagamaan dan kebudayaan," tuturnya. (LK)


                                        Download Aplikasi LancangKuning di PlayStore


                                        Tag Pandemi Virus Corona Megawati Lebaran di Rumah
                                        Baca Juga
                                        • Dwi Agus Putra, Mahasiswa Harapan Baru UIR
                                        • SM Amin Nasution, Tokoh Sumpah Pemuda, Gubernur Riau yang Pertama
                                        • Ternyata Habibie Pernah Menjadi Pelaksana Harian Gubernur Riau
                                        • Muhammad Yamin Usulkan Bahasa Melayu, Sebagai Bahasa Persatuan Indonesia
                                        • Jusuf Kalla Kunjungi Sumatera Barat, Gubernur Sumatra Barat dan Bupati Padang Pariaman Bicarakan Kelanjutan Program Strategis
                                        • Hingar Bingar Pemilihan Ketua KAMMI Riau, Sosok Ligat Ini Mampu Menjawab Tantangan KAMMI Kedepan
                                        • Ustadz Abdul Somad Sempat Cemas dan Takut Saat Menunggangi Kuda Milik Aa Gym, Begini Ceritanya

                                        Beri penilaian untuk artikel Pandemi Virus Corona, Megawati Lebaran di Rumah



                                        Sangat Suka
                                        0%
                                        Suka
                                        0%
                                        Terinspirasi
                                        0%
                                        Tidak Peduli
                                        0%
                                        Marah
                                        0%
                                        Artikel Terkait
                                        Kunjungi Beijing, Megawati Akan Bertemu Wapres Tiongkok-Hadiri WPF Marlinda Oktavia Erwanti
                                        Kunjungi Beijing, Megawati Akan Bertemu Wapres Tiongkok-Hadiri WPF Marlinda Oktavia Erwanti
                                        Tokoh06 July 2019
                                        Megawati Yakin Jokowi Mampu Selesaikan Pandemi COVID-19
                                        Megawati Yakin Jokowi Mampu Selesaikan Pandemi COVID-19
                                        Tokoh18 July 2020
                                        Curhat Megawati Tak Kuat Dengar Kader Ditangkap karena Korupsi
                                        Curhat Megawati Tak Kuat Dengar Kader Ditangkap karena Korupsi
                                        Tokoh19 May 2021
                                        Megawati: Bukan Sombong, Saya yang Buat BMKG, BNPB, BNN, KPK
                                        Megawati: Bukan Sombong, Saya yang Buat BMKG, BNPB, BNN, KPK
                                        Tokoh29 July 2021
                                        Mega soal Kerap Dituduh PKI: Lama-lama Saya Kesal
                                        Mega soal Kerap Dituduh PKI: Lama-lama Saya Kesal
                                        Tokoh28 October 2020

                                        Tag Populer

                                        1. Teknologi Terkini
                                        2. Objek Wisata
                                        3. Politik Terkini
                                        4. Kesehatan
                                        5. Ramadhan
                                        6. Berita Peristiwa
                                        7. Masjid Terbaik
                                        8. Bisnis Terbaru
                                        9. Pendidikan
                                        10. Makanan Khas Indonesia

                                        Portal Berita yang menyajikan berita teraktual

                                        Join with us
                                        News
                                        • Pedidikan
                                        • Bisnis
                                        • Politik
                                        • Technologi
                                        • Olahraga
                                        • Wisata
                                        • Remaja
                                        • Budaya
                                        • Video
                                        Contact
                                        Jl. Subrantas No. 188 Panam. Pekanbaru, Riau.
                                        0761-6704399
                                        redaksi@lancangkuning.com
                                        LancangKuning Support
                                        Subscribe for newsletter

                                        Enter your email address:

                                        Delivered by FeedBurner

                                        © Copyright 2022 by Lancang Kuning Media
                                        Redaksi | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik | Kode Perilaku Wartawan | Standar Perlindungan Profesi Wartawan