Go to Mobile Version
  • Pendidikan
    • Bisnis
      • Wisata
        • Kampus
          • Info Sawit
            • Info Daerah
              • Info Riau
                • Asahan Sumut
                  • Info Inhil
                    • Info Inhu
                      • Pekanbaru
                        • Info Siak
                          • Info Pelelawan
                            • Info Kampar
                              • Info Kuansing
                                • Info Bengkalis
                                  • Info Dumai
                                    • Info Meranti
                                      • Pariaman
                                      • Index Berita

                                        Humanity Food Truck Siap Bantu Petugas Medis di Gaza

                                        Berita 31 March 2020 Author : Ruzimah


                                        Foto: Modifikasi Humanity Food Truck telah selesai didalam koresi dan siap beroperasi

                                        Lancang Kuning -- Setelah proses modifikasi selama 41 hari di sebuah karoseri di Kota Gaza, Humanity Food Truck siap beroperasi. Truk layanan makan gratis ini akan memprioritaskan bantuan makanan kepada petugas medis yang tengah kewalahan menangani Covid-19 di Gaza.
                                         GAZA – Setelah 41 hari berada di sebuah lokakarya yang ada di Kota Gaza, truk besar itu kini terlihat lebih berbeda. Dominasi warna hijau dan oranye memenuhi bagian-bagian truk. Di dalamnya terdapat beberapa alat masak. Ada kompor, kulkas, bahkan 2 buah oven yang masing-masing mampu memasak dengan cepat. Sebanyak 60 ekor ayam dapat matang dalam durasi sekitar 2 jam jika dipanggang dengan oven ini.

                                        Baca Juga: 12 Foto Situasi di India yang Lakukan Lockdown Tanpa Persiapan Matang

                                        Foto: Fitur-fitur yang ada didalam Humanity Food Truck

                                        “Setelah 41 hari di Al-Bayan Workshop yang terletak di Alzeitun Region, Kota Gaza, proses modifikasi dan manufaktur Humanity Food Truck Gaza telah selesai. Workshop lokal milik warga Gaza ini,berhasil melakukan modifikasi Humanity Food Truck pertama di Gaza. Selain truk dan mesinnya, semua peralatan dan proses manufaktur diproduksi oleh warga Gaza,” ujar Andi Noor Faradiba dari Tim Global Humanity Response (GHR) – ACT, Senin (30/3).

                                        Baca Juga: Viral Dokter Tak Bisa Makan dan Minum 10 Jam Demi Hemat Masker

                                        Mengingat mata dunia tengah tertuju pada penanganan Covid-19, Humanity Food Truck di Gaza juga bersiap untuk ikut ambil bagian. Pada Selasa (31/3) nanti, distribusi akan diprioritaskan untuk para tenaga medis yang tengah berjuang melawan virus corona di Gaza.“Insyaallah pada Selasa (1/4), Humanity Food Truck siap untuk mendistribusikan 1.000 porsi untuk tenaga medis di rumah sakit di Gaza yang saat ini sedang kewalahan dan menjadi garda terdepan melindungi warga Gaza dari wabah Covid-19,” kata Faradiba.

                                        Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

                                        Selain tenaga medis, pasien dan juga masyarakat prasejahtera lainnya juga akan mendaptkan makanan gratis dari Humanity Food Truck pada hari pertamanya beroperasi. Dari situs penghitungan daring, Worldometer, per Senin ini telah terdapat 115 kasus infeksi corona di Gaza dan satu di antaranya menyebabkan seorang warga meninggal dunia.Selain membantu tenaga medis, ke depannya Humanity Food Truck di Gaza juga akan membantu warga di sana untuk mendapatkan makanan siap santap gratis. Humanity Food Truck dapat memproduksi 1.000 hingga 2.000 porsi makanan tiap harinya dan dapat dengan mudah mendistrbusikan makanan gratis ke seluruh kegubernuran di Jalur Gaza.

                                        Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

                                        Dr. Mageed Yasin, salah satu mitra ACT di sana, hadir untuk menengok semua fitur dari Humanity Food Truck. Ia senang dengan kehadiran Humanity Food Truck yang nantinya akan membantu meringankan beban masyarakat Gaza yang membutuhkan.

                                        “Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat Indonesia dan kepada ACT dalam program baru Humanity Food Truck ini. Humanity Food Truck ini merupakan amal untuk melayani masyarakat prasejahtera di perbatasan Gaza. Seperti yang diketahui, situasi perekonomian Gaza saat ini masih memburuk," ungkap Dr. Mageed Yasin. (LK/Rls)


                                        Download Aplikasi LancangKuning di PlayStore


                                        Silahkan bergabung di Grup FB LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terupdate.

                                        ****

                                        Dapatkan info berita terbaru via group Whatsapp (read only) Lancang Kuning (Klik Disini)

                                        *

                                        Subscribe YOUTUBE LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terbaru dalam video.


                                        Tag Humanity Food Truck Petugas Medis di Gaza ACT
                                        Baca Juga
                                        • Hati-Hati ! Menggugah Foto Anak Ke Media Sosial Bisa Kena Denda Hingga Ratusan Juta Rupiah !
                                        • Luar biasa... Fenomena langka ini Terjadi di Inhil Riau
                                        • Gedung Guru Meledak Peserta di Acara PKPU
                                        • Awas !!! Razia Simpatik Tangkap Pengendara Tidak Disiplin
                                        • Kebakaran di jalan Sisingamangaraja, Sijago Merah Bangunkan Warga Limapuluh Pekanbaru
                                        • Laksamana (Purn) Tedjo Edhi Purdjianto: Tingkatkan Wawasan Kebangsaan dan Wawasan Agama
                                        • AZALY DJOHAN Terima Pinangan KAMMI Riau Jadi Penasehat

                                        Beri penilaian untuk artikel Humanity Food Truck Siap Bantu Petugas Medis di Gaza



                                        Sangat Suka
                                        0%
                                        Suka
                                        0%
                                        Terinspirasi
                                        0%
                                        Tidak Peduli
                                        0%
                                        Marah
                                        0%
                                        Artikel Terkait
                                        Bersiap, Humanity Food Truck Segera Hadir di Palestina!
                                        Bersiap, Humanity Food Truck Segera Hadir di Palestina!
                                        Berita04 February 2020
                                        Humanity Food Truck Gerakkan Solidaritas Kemanusiaan
                                        Humanity Food Truck Gerakkan Solidaritas Kemanusiaan
                                        Berita16 April 2019
                                        Apa Saja Fungsi Terbaru Humanity Food Truck?
                                        Apa Saja Fungsi Terbaru Humanity Food Truck?
                                        Berita04 February 2020
                                        Menyempurnakan Armada Humanity Food Truck
                                        Menyempurnakan Armada Humanity Food Truck
                                        Berita03 February 2020
                                        Peluncuran Humanity Food Truck 3.0 dan 4.0 Serta ICS
                                        Peluncuran Humanity Food Truck 3.0 dan 4.0 Serta ICS
                                        Berita04 March 2020

                                        Tag Populer

                                        1. Teknologi Terkini
                                        2. Objek Wisata
                                        3. Politik Terkini
                                        4. Kesehatan
                                        5. Ramadhan
                                        6. Berita Peristiwa
                                        7. Masjid Terbaik
                                        8. Bisnis Terbaru
                                        9. Pendidikan
                                        10. Makanan Khas Indonesia

                                        Portal Berita yang menyajikan berita teraktual

                                        Join with us
                                        News
                                        • Pedidikan
                                        • Bisnis
                                        • Politik
                                        • Technologi
                                        • Olahraga
                                        • Wisata
                                        • Remaja
                                        • Budaya
                                        • Video
                                        Contact
                                        Jl. Subrantas No. 188 Panam. Pekanbaru, Riau.
                                        0761-6704399
                                        redaksi@lancangkuning.com
                                        LancangKuning Support
                                        Subscribe for newsletter

                                        Enter your email address:

                                        Delivered by FeedBurner

                                        © Copyright 2023 by Lancang Kuning Media
                                        Redaksi | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik | Kode Perilaku Wartawan | Standar Perlindungan Profesi Wartawan