Mitigasi Bencana Tsunami

Daftar Isi

    LancangKuning.com - Mitigasi adalah suatu cara atau tanggapan dalam mengurangi dampak yang akan terjadi yang di sebabkan oleh bencana alam, kita tidak bisa menghentikan yang namanya bencana alam, namun kita bisa mengurangi dampak-dampak yang akan terjadi karena bencana alam tersebut.

    Tentunya kita sebagai masyarakat tidak akan pernah tau kapan akan terjadinya bencana alam, namun kita dapat melihat dari tanda- tanda yang biasanya akan terjadi sebelum bencana alam tersebut menyerang terlebih dahulu, bencana alam ini berbagai bagi variasi contoh nya seperti tanah longsor, tsunami, gempa bumi, gunung meletus, dan sebagai nya.

    Agar kita dapat mengurangi dampak-dampak nya tentu saja kita harus mengetahui tentang bencana alam serta bagaimana cara agar menanggulangi bencana alam tersebut dan juga memahami tanda- tanda bencana alam yang akan terjadi. Di sini kita akan membahas tentang mitigasi tsunami.

    Baca Juga : Tempat Wisata di Pekanbaru

    Tsunami, tsunami berasal dari bahasa jepang di bagai menjadi dua kata yaitu Tsu yang berarti pelabuhan dan nami yang berarti ombak. Tsunami ini merupakan salah satu bencana alam yang terjadi akibat gempa di bawah laut, tsunami ini akan membuat air laut menjadi gelombang yang begitu besar, gelombang ini bisa saja menghancurkan wilayah yang akan di lalui nya, di Indonesia sudah beberapa daerah atau tempat terkena bencana alam ini dan dampak nya begitu sangat besar bagi yang terkena bencana ini bukan hanya rumah, harta, dan juga lainnya nyawa juga bisa menjadi salah satu ancaman nya bencana alam ini. Untuk itu kita harus lebih berhati hati.

    Jadi mitigasi tsunami dapat di artikan sebagai suatu cara atau tanggapan dalam bermasyarakat dalam mengurangi dampak yang akan terjadi pada bencana alam ini. Seperti di atas yang telah saya tulis bahwa bencana alam tidak bisa di hentikan namun bisa di cegah dampak nya saja,  oleh karena itu kita sekaligus masyarakat harus mengetahui lagi tentang bencana alam tsunami ini, dengan begitu kita dapat mengurangi dampak bencana alam salah satunya tsunami.

    Karakteristik Tsunami

    Tsunami tentu saja berbeda dengan ombak, ombak itu gelombang yang terbentuk dari tiupan angin dan lebih kecil dari tsunami, sedangkan tsunami ini gelombang nya saja tingginya dan panjang nya hampir kira-kira 150 km dan kecepatan gelombangnya sebanding dengan pesawat, namun setelah gelombang tersebut sampai di tempat yang dangkal maka otomatis kecepatannya menurun namun ketinggian nya tidak menurun malahan bertambah.

    Baca Juga : Akreditasi Jurusan Kampus Universitas Tribhuwana Tungga Dewi

    Jenis-jenis Tsunami, jenis tsunami di bagi menjadi 2 yaitu : tsunami lokal, tsunami lokal ini gempa yang di sebabkan di tepi pantai dan membuat air gelombang menjadi naik tentunya kerusakan nya tinggi karena kekuatannya yang sangat besar. Dan tsunami berjarak, tsunami ini sudah biasa terjadi di berbagai tempat, umumnya daerah yang terkena tsunami jenis ini, yaitu daerah yang dekat dan berpas -dengan samudera pasifik. Namun kekuatannya lebih lemah di bandingkan tsunami lokal karena sumbernya jauh dari pantai.

    Penyebab terjadinya tsunami

    • Adanya retakan di bawah laut serta terjadinya gempa di bawah laut.
    • Aktivitas gunung yang terjadi di bawah laut
    • Tanah longsor yang terjadi di dalam lautan serta di daratan, ketiga penyebab umum ini lah yang membuat tsunami.

    Baca Juga : Tempat Wisata di Riau

    Tindakan yang dilakukan saat terjadinya Tsunami

    • Saat terjadinya tsunami jika kamu masih berada di tengah laut, maka jauhilah arah pantai, sebab jika tsunami terjadi otomatis air nya jika sampai di  pantai maka makin membesar, usahakan jauhi dari arah pantai.
    • Jika saat itu kamu di pantai, tiba-tiba air surut namun surut di sini tidak seperti umumya, maka lari lah, kemungkinan besar itu adalah tanda-tanda dari tsunami.
    • Dan saat terjadinya tsunami jika ingin melarikan diri lebih baik jangan menggunakan kendaraan seperti mobil itu bisa saja membuat memperburuk keadaan karena membuat macet jalan, lebih bagusnya lari saja.(Redho)        

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Mitigasi Bencana Tsunami
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar