Ratusan Pejabat Dilingkungan Pemkab Inhu Dimutasi

Daftar Isi

     
    Foto: Mutasi jabatan yang dipimpin langsung Bupati Inhu Yopi Arianto di Gedung Dang Purnama, Rengat

    LancangKuning.Com, INHU - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau pada Senin (6/1/20) melakukan rotasi kepada ratusan Pejabat mulai dari eselon II, III, dan IV. Pelantikan pengambilan sumpah itu digelar di Gedung Dang Purnama, Rengat.

    Diperkirakan ada 187 pejabat yang dimutasi. Hal ini adalah yang biasa dilakukan pemerintah untuk ajang promosi dan penyegaran. " Saya berharap kepada pejabat yang dilantik agar dapat melaksanakan tugas dengan baik," ucap Yopi Arianto selaku Bupati Inhu.

    Baca Juga: Kondisi Geografis Negara ASEAN

    Selanjutnya, dikatakan Bupati, mengucapkan selamat bertugas kepada pejabat yang baru saja dilantik di tempat yang baru. Dan kedepan, saya akan terus melakukan evaluasi terhadap kinerja masing-masing pejabat.

    Untuk pejabat tinggi Pratama, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Diaduk Capil), Saiful Bahri, dilantik. Itu sesuai surat yang dikeluarkan oleh Menteri Dalam Negeri yang ditandatangani langsung, Tjahjo Kumolo, dengan nomor 821 tertanggal 8 Januari 2019 lalu.

    Baca Juga: Anggota Kodim 0314 Inhil Latihan Fisik dan Kebugaran

    Sedangkan untuk pejabat administrasi dan pejabat pengawas di Lingkungan Pemkab Inhu. Surat Keputusan ditandatangani langsung oleh Bupati Inhu H Yopi Arianto dengan nomor Kpts 10/I/2020.

    Dalam prosesi pelantikan tersebut langsung dipimpin oleh H. Yopi Arianto. Dari pantauan saat acara digelar ada 7 camat dan 5 lurah ikut dimutasi dan diambil sumpah.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    Dari jumlah camat yang dilantik, empat diantaranya non jabatan (nonjob). Diantaranya, Camat Lirik, Wisnu Subroto digantikan oleh Sani S, dan Camat Seilala Ripkas Rahayufie Todima digantikan oleh Elpadri Adha, Camat Batang Cenaku, Suratman dan Camat Peranap, Umar.

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    Selain Bupati Inhu yang menghadiri prosesi pelantikan. Tampak hadir juga, H. Hendrizal selaku Sekda Inhu, Samsudin sebagai Ketua DPRD serta para Kepala Dinas dan Badan di lingkungan Pemkab Inhu. (LKC/Dan)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Ratusan Pejabat Dilingkungan Pemkab Inhu Dimutasi
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar