Melalui Jawara FDK, FDK Mulai Cari Bibit Olahraga dan Seni Berkualitas

Daftar Isi

    LancangKuning.Com,- Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Suska Riau kembali gelar Ajang perlombaan olahraga dan seni dengan nama Jawara FDK. Ketua Panitia, Reno Nanda Pratama mengatakan, kegiatan ini sebagai wadah dalam membina dan melihat potensi-potensi mahasiswa di bidang olahraga dan seni.

    Selain itu, Reno juga menyatakan bahwasanya, ajang ini sekaligus sebagai proses mencari kontingen yang sesuai untuk persiapan kegiatan besar Pekan Olahraga dan Seni Mahasiswa (Porsima).

    ”Dengan adanya acara ini, mudah-mudahan kedepannya bisa menjadi ajang untuk melihat bakat-bakat mahasiswa FDK,” tutur Reno, Senin (08/11/2016).

    Acara yang telah dibuka pada (31/10) lalu ini, memperlombakan 11 cabang lomba yang terdiri dari Futsal (25 tim), Voli putri (5 tim), Voli putra (10 tim), Tenis Meja putri (2 orang), Tenis Meja putra (15 orang), Bulu Tangkis (15 orang), Fotografi (7 orang), Kaligrafi (3 orang), Musabaqah Tilawatil Quran (mtq) putra (11 orang), mtq putri (5 orang) dan Doodle Art (4 orang).

    Melihat banyaknya peserta yang berpartisipasi, Reno mengaku senang dengan antusias yang mahasiswa tunjukkan. Ia berharap, semoga untuk Jawara FDK selanjutnya dapat diselenggarakan lagi dan bisa menjadi program rutin dalam mencari bibit-bibit baru dari mahasiswa tahun depan.

    Penulis : Ryanda Dwidaza

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Melalui Jawara FDK, FDK Mulai Cari Bibit Olahraga dan Seni Berkualitas
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar