Operazi Zebra 2019, Polresta Pekanbaru Tilang 79 Unit Kenderaan Berat

Daftar Isi

    Foto: Razia Satlantas Polresta Pekanbaru

    Lancangkuning.com, PEKANBARU - Satlantas Polresta Pekanbaru tindak Kendaraan berat yang melanggar aturan, kendaran tersebut kedapatan melintas masuk ke jalan kota.

    Selain melintasi beberapa ruas jalan kota bahkan ada kendaraan yang sampai ke jalan protokol, Jenderal Sudirman. Dalam enam hari belakangan, sudah tercatat 79 unit kendaraan berat berhasil tilang pihak kepolisian.

    Baca Juga: Mahasiswa Patani Thailand di Riau Peringati Peristiwa Berdarah Takbai

    Beberapa Supir kendaraan berat yang ditilang, kepada polisi berdalih tidak melihat adanya rambu-rambu larangan untuk mereka melintas

    "Sejak operasi Zebra Muara Takus 2019 digelar sampai hari Senin (Kemarin, red) total sudah 79 unit kita tindak," ungkap AKP Emil Eka Putra Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, Selasa (29/10/2019).

    Baca Juga: Mahasiswa Kepri Asal Inhil Harapkan Bantuan dari Pemerintah Daerah

    Beliau juga menegaskan, kendaraan berat ini juga menjadi salah satu sasaran dalam operasi Zebra Muara Takus 2019, yang dilaksanakan sejak Rabu pekan kemarin.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    Razia yang dilaksanakan di beberapa titik ruas jalan diantaranya Jalan Soebrantas yang selama ini sering ditemukan kendaraan bermuatan melintasi jalur ini yang jelas bukan jalurnya, kemudian di Jalan Tuanku Tambusai, Jalan  Arifin Ahmad serta Jalan Jenderal Sudirman dan beberapa lainnya.

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    Sebelum kepolisian menindak dengan melakukan razia dan menilang kendaraan berat tersebut, banyak kenderaan berat leluasa melintas hingga menerobos masuk ke jalan dalam kota, dengan membawa muatan berat bahkan ada yang over kapasitas. (LKC/Per)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Operazi Zebra 2019, Polresta Pekanbaru Tilang 79 Unit Kenderaan Berat
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar