Akreditasi Jurusan Kampus Akademi Teknik YKPN

Daftar Isi

    LancangKuning.com - Apabila kita berbicara mengenai sistem pendidikan di Indonesia, ada 4 tingkatan pada sistem pendidikan kita, antara lain Pendidikan Anak Usia Dini (Paud), Pendidikan Dasar (SD dan SMP), Pendidikan Menengah (SMA atau SMK), dan Pendidikan Tinggi (Perguruan Tinggi). Yang saat ini kita bahas adalah sistem pendidikan tertinggi. Perguruan tinggi merupakan tahap akhir dari pendidikan di Indonesia. Lulusan dari perguruan tinggi biasanya akan diberi gelar sarjana (S1). Semakin tinggi sekolah seseorang, maka akan semakin tinggi gelar yang ia dapatkan.

    Proses pembangunan di indonesia sendiri tergolong sudah sangat pesat. Hampir di setiap daerah merasakan pembangunan yang dilakukan oleh pemerintahan. Dibalik proses pembangunan itu ada peran seseorang yang sangat berpengaruh, yaitu seorang arsitektur. Dibalik keindahan gedung yang kita lihat, ada seorang arsitektur yang membuat desain serta rancangan kontruksi. Seorang arsitektur harus memiliki ide-ide yang cemerlang dan kreatif dalam mendesain bangunan.

    Ada banyak perguruan tinggi yang menyediakan jurusan teknik arsitektur, salah satunya yang berada di Kota Yogyakarta. Akademi Teknik YKPN ini terletak di Jalan Gagak Rimang. Perguruan tinggi ini di jalankan oleh Yayasan Keluarga Pahlawan Negara. Akademi Teknik YKPN dibuka pada tanggal 22 Desember 1975. Akademi Teknik YKPN membekali para lulusan dengan keterampilan yang sangat baik. Para lulusan sendiri bekerja di pemerintah atau swasta bahkan ada juga yang membuat usaha sendiri.  

    Jikalau anda tertarik untuk mendaftar ke perguruaan tinggi ini, ada baiknya anda untuk mengetahui akreditasinya terlebih dahulu. Untuk Akademi Teknik YKPN berakreditasi B dan untuk jurusan teknik arsitektur, silahkan simak pemaparan dibawah ini :

    Teknik Arsitektur

    Program studi ini telah berakreditasi B dan berlaku sampai tanggal 1 November 2019, penilaian dilakukan oleh BAN PT. Nomor SK yang diberikan adalah 428/SK/BAN-PT/Akred/Dpl-III/XI/2014. Program pendidikan dari jurusan ini adalah D III.

    Teknik arsitektur sendiri merupakan jurusan yang mempelajari mengenai desain bangunan. Taj hanya asal mendesain, bangunan yang didesain harus memiliki nilai keindahan namun tetap  kokoh. Jika kamu tertarik atau memiliki bakat dalam menggambar bangunan, jurusan satu ini cocok untuk digulati.

    Dikarenakan pembangunan di Indonesia masih berlanjut dan memerlukan tenaga ahli untuk mendesain gadung, maka prospek kerja yang ditawarkan pun cukup tinggi. Prospek kerja yang bisa anda dapatkan antara lain :

    1. Sebagai seorang arsitek

    Pekerjaan ini adalah yang paling popular bagi lulusan teknik arsitektur. Tentunya anda sudah tahu apa yang harus anda kerjakan bila menjadi seorang arsitek.

    1. Kontraktor

    Bila seorang arsitek bertugas untuk mendesain, tetapi tugas untuk seorang kontraktor adalah menjelaskan dari desain seorang arsitek.

    1. Developer

    Biasanya seorang developer bertugas untuk membuat perumahan, pekerjaan ini bisa dilakukan secara individu atau kelompok.

    Diatas tadi merupakan penjelasan singkat mengenai Akademi Teknik YKPN beserta prospek kerja teknik arsitektur. Kebutuhan akan orang yang ahli di bidang mendesain bangunan sangat diperlukan saat ini. pembangunan yang sedang dilakukan baik oleh pemerintah atau swasta memerlukan orang yang ahli. Ini merupakan kesempatan bagus bagi para arsitek yang memiliki ide dan kreativitas yang tinggi. Seluruh bangunan yang  ada  sekarang sudah terstruktur akan tetapi, jika kita menggunakan jasa arsitektur handal maka bangunan akan lebih baik dan indah dari pada tidak menggunakan jasa seorang arsitek.(Taufiq)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Akreditasi Jurusan Kampus Akademi Teknik YKPN
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar