Akreditasi Jurusan Kampus Akademi Sekretari Manajemen Atmajaya Makassar

Daftar Isi

    LancangKuning.com - Akademi Sekretari Manajemen Atmajaya Makassar atau biasa disebut dengan ASM Atmajaya Makassar merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang berbentuk akademi. ASM Atmajaya Makassar berada dibawah naungan dikti yang sudah lama berdiri sejak tahun 1982, tepatnya pada tanggal 2 Agustus 1982. Kampus ini berada di kota Makassar, tepatnya berada di Jl. Lamaddukelleng No.3, Losari, Kec. Ujung Padang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90112.

    Mungkin banyak dari kamu yang ingin tahu program studi yang ada di kampus ini serta akreditasnya, pada saat ini Akademi Sekretari Manajemen (ASM) Atmajaya Makassar hanya mempunyai 1 program studi saja, yakni prodi sekretari yang jenjang pendidikannya hingga Diploma III. Untuk melihat daftar lengkapnya dapat dilihat pada tabel berikut :

    Program Studi

    Strata

    No. SK

    Tahun SK

    Peringkat

    Tanggal Daluarsa

    Sekretari

    D-III

    017/SK/BAN-PT/Akred/Dpl-III/I/2015

    2015

    C

    2020-01-24

    Nah, Itulah program studi yang ada di USM Atmajaya Makassar ini. Kampus ini membuka peluang bagi mahasiswa untuk menjadi tenaga kerja di bidang administrasi dan sebagai sekretaris yang profesional serta handal dengan waktu perkuliahan selama dua setengah tahun.

    Mungkin banyak dari kamu yang bingung apabila masuk di kampus ini, dan mengambil program studi yang ada bagaimana prospek kerjanya nanti. Mahasiswa lulusan USM Atmajaya Makassar atau lulusan sekretari juga mempunyai banyak peluang di dunia pekerjaan, contohnya seperti di Instansi pemerintahan, perhotelan, perbankan, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), perusahaan swasta nasional dan asing, dan lain sebagainya.

    Pada saat ini jabatan sekretaris sangat diperlukan di dunia pekerjaan, baik itu sebagai sekretaris pribadi, sekretaris eksekutif, sekretaris pimpinan, ataupun lainnya. Sekretaris sangat diperlukan oleh setiap pimpinan dari setiap organisasi atau perusahaan.  Maka dari itu mahasiswa lulusan ASM Atmajaya Makassar ini juga mempunyai banyak peluang dalam dunia pekerjaan, sehingga tidak perlu takut apabila ingin mengambil program studi sekretari ini tidak mendapatkan pekerjaan yang layak. Namun untuk menjadi seorang sekretaris bukanlah suatu hal yang mudah. Kamu harus mempuyai penampilan yang menarik, disiplin, kreatif, dan juga mampu berkomunikasi dengan baik kepada semua orang termasuk klien di suatu perusahaan.

    Untuk menjadi seorang sekretaris, kamu harus menguasai keterampilan sebagai berikut :

    • Menguasai keterampilan bagaimana cara komputerisasi, mengelola, menata dan menerima arsip secara manual
    • Menguasai keterampilan komputer. Seperti Microsoft Word, Microsoft Excel, Power point, dan lain sebagainya yang berhubungan dengan perkantoran
    • Menguasai Keterampilan dalam korespondensi niaga Indonesia serta mampu berbahasa yang baik dan berkorespondensi
    • Menguasai keterampilan dan bagaimana etika berkomunikasi yang baik, baik itu komunikasi terhadap atasan maupun komunikasi terhadap client perusahaan.

    Jadi pekerjaan sebagai sekretaris ini sangat penting dalam dunia pekerjaan, karena setiap perusahaan besar pasti menginginkan seseorang yang bisa memanage atau menghandle kegiatan perusahaan yang berhubungan dengan administrasi mereka dengan baik dan benar. Selain itu sekretaris juga dibutuhkan pihak atasan untuk menyiapkan meeting, presentasi, maupun  menghandle acara atau event-event tertentu, dan masih banyak lainnya.

    Maka dari itu program studi Sekretari ini tempat yang tepat bagi kamu yang ingin menjadi sekretaris yang profesional. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan dengan jabatan sebagai sekretaris pimpinan di suatu perusahaan ataupun suatu organisasi. Namun perlu kamu ketahui, jabatan sebagai seorang sekretaris tidak hanya diduduki oleh kaum wanita saja, banyak juga perusahaan yang mencari pria untuk menjadi seorang sekretaris yang bisa menghandle administrasi mereka.

    Itulah sekilas informasi tentang kampus dan akreditasi jurusan kampus Akademi Sekretaris Manajemen (ASM) Atmajaya makassar ini, kampus ini sangat cocok bagi kamu mahasiswa lulusan Sekolah Menengah Kejuruan(SMK) tepat jurusan Administrasi Perkantoran ataupun juga bisa untuk siswa lainnya.(Mega)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Akreditasi Jurusan Kampus Akademi Sekretari Manajemen Atmajaya Makassar
    Sangat Suka

    100%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar