LAZISMU Salurkan Bantuan Beasiswa kepada 28 Anak Setiap Bulan
Foto: LAZISMU
LancangKuning.Com, PEKANBARU - Rabu, 24 Juli 2019. Bukti keperdulian Lembaga Amil Zakat Infak Sedekah Muhammadiyah (LAZISMU) Pekanbaru dalam dunia pendidikan adalah dengan menyalurkan bantuan beasiswa mentari kepada 28 anak di setiap bulannya.
Agung Pramuryantyo Kepala Cabang LAZISMU Pekanbaru menjelaskan sejak awal terbentuknya LAZISMU Pekanbaru sudah membuat program beasiswa yang diperuntukan untuk masyarakat dhuafa atau kurang mampu.
"Sejak dari awal sudah membuat program khusus untuk pemberdayaan siswa kurang mampu dengan membentuk program beasiswa yang khusus untuk keluarga kurang mampu atau masyarakat dhuafa" jelasnya
Ia berharap kedepanya bukan hanya diperuntukan untuk SD, SMP dan SMA saja tetapi sampai kejenjang sarjana bisa mendapatkan beasiswa dari LAZISMU Pekanbaru. (LKC)
