Labuan Bajo Digoyang Gempa 4,9 SR

Daftar Isi

    JAKARTA-Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Jumat (29/3/2019) malam sekitar pukul 21.00 WIB digoyang gemba dengan kekuatan magnitudo 4,9 SR. Getarannya bahkan terasa hingga ke Bima.

    Informasi ini disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) lewat akun Twitter resminya, @infoBMKG, menyebut gempa tersebut terjadi pada Jumat (29/3/2019) pukul 21.00 WIB.

    "Pusat gempa berada di laut 12 Km Barat Laut Labuan Bajo," tulis BMKG.

    Gempa ini berada di kedalaman 192 km. Sedangkan titik koordinat gempa berada di 8,45 Lintang Selatan dan 119,79 Bujur Timur.

    Gempa dirasakan (MMI) dalam skala III di Bima dan Dompu. Skala III berarti getaran dirasakan di dalam rumah, seolah ada truk lewat.

    Belum ada informasi perihal dampak gempa terhadap masyarakat.(haz/dtc)


     

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Labuan Bajo Digoyang Gempa 4,9 SR
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar