UKMI Nurul Fallah Sambangi Panti Asuhan As Shohwah

Daftar Isi

    Pekanbaru, Lancangkuning.com - Tidak mau melewatkan Ramadhan begitu saja, Unit Kegiatan Mahasiswa Islam Nurul Fallah Fakultas Pertanian Universitas Riau kunjungi Panti Asuhan As-Shohwah pada hari Senin (20/6/2016) bertepatan dengan Ramadhan ke-15, kegiatan diisi dengan buka bersama sekaligus pemberian sembako ke panti asuhan As-Shohwah yang bertempat di Jl. Merpati Sakti, Pekanbaru.

    Menurut Supriyadi selaku Ketua Departemen Hubungan dan Jaringan Unit Kegiatan Mahasiswa Islam (UKMI) Nurul Fallah Fakultas Pertanian Universitas Riau, kunjungan ini bertujuan untuk menjalin tali silaturrahim antara Unit Kegiatan Mahasiswa Islam ( UKMI ) Nurul Fallah dan panti asuhan, sekaligus meningkatkan jiwa dan kepekaan sosial kader-kader UKMI Nurul Fallah.

    "Kita ingin melalui momentum Ramadhan ini Kader UKMI Nurul Fallah dilatih kepekaan sosialnya, selain itu ini juga sebagai ajang silaturahim kami dengan adik-adik yang berada di panti asuhan As-Shohwah." Ujar Supriyadi.

    {{}}

    Selain itu Fajar Tri Cahya selaku Ketua UKMI Nurul Fallah mengatakan kegiatan dilaksanakan selain silaturahim dan buka puasa bersama juga mengadakan pembagian sembako untuk Panti Asuhan As Shohwah.

    "Semoga santunan yang sedikit ini bermanfaat bagi panti asuhan, kami melihat kebahagiaan di wajah mereka, dan mereka adalah tanggung jawab kita semua, tanggung jawab umat Muslim." Tutup Fajar. (tpn)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel UKMI Nurul Fallah Sambangi Panti Asuhan As Shohwah
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar