Sekcam Siak Kecil Lepas Pawai Ta'aruf MTQ ke-9 Desa Liang Banir

Daftar Isi


    Foto: Sekretaris Kecamatan Siak Kecil Kabupaten Bengkalis Lepas Pawai Ta'aruf MTQ ke - 9 Desa Liang Banir. (Fiza - LancangKuning.com)




    Lancang Kuning, BENGKALIS  - Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Siak Kecil, Nicky Hatman Ramdani lepas peserta Pawai Taaruf MTQ  ke-X tingkat Desa Liang Banir Kabupaten Bengkalis yang dimulai dari  Masjid Fastabiqul Khairat menuju ke Astaka MTQ,  Kamis (20/6/24).

    Peserta pawai ta'aruf yang diikuti dari dari Dusun Penepak, Dusun Pangkalan Rambai, Dusun Lubuk Seno tampak semarak dengan berbagai pernak pernik hiasan baju bernuansa islam dan sepeda hias serta rombongan grup kompang.

    Sekcam Siak Kecil, Nicky Hatman Ramdani memberikan presiasi atas pelaksanaan pawai ta'aruf Desa Liang Banir. 

    "Kami dari Pemerintah Kecamatan Siak Kecil memberi apresiasi kepada pemerintah Desa Liang Banir, sangat bangga atas antusiasme dari masyarakat yang bersedia meluangkan waktunya untuk mengikuti pawai ta'aruf ini," ujar Nicky.

    Kegiatan yang kita laksanakan ini, bukan hanya bersifat seremonial saja, tetapi merupakan hal penting untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, tambahnya. 

    Selain itu, acara pawai ta'aruf ini bisa menunjukan kekompakan dan silaturahim antar sesama, ujarnya menyudahi. 

    Sementara Penjabat (Pj) Kepala Desa Liang Banir Afdhal Ilham Saab, pada kegiatan itu, menyampaikan rasa syukurnya kepada Allah SWT, bahwa niat dan kegiatan telah terlaksana. 

    "Alhamdulillah, acara pawai ta'aruf untuk memeriahkan MTQ ke X telah terlaksana, semoga acara ini berjalan sukses seperti yang kita inginkan, ujar Pj Kades. 

    Dan terima kasih juga diucapkan kepada seluruh undangan dan kepada panitia serta kepada peserta pawai yang telah hadir untuk memeriahkan pawai taaruf ini.

    "Meskipun diguyur hujan, yang sebelumnya kegiatan diundurkan beberapa jam, namun Alhamdulillah pawai ini bisa terlaksana," jelasnya lagi. 

    Kepada masyarakat Desa Liang Banir, marilah kita bersama sama nanti malam untuk menghadiri pembukaan MTQ yang kita laksanakan ini, ajak anak dan keluarga untuk menyaksikannya,"ajak Pj. 

    "Mari kita Sukseskan MTQ Tingkat Desa Liang Banir ini, semoga mendapatkan Qori dan Qoriah terbaik, yang bisa membawa nama desa kita di Tingkat Kecamatan Siak Kecil, ujarnya mengakhiri. 

    Turut hadir pada pawai tersebut, Sekcam Siak Kecil, Pj Kepala Desa Liang Banir, Ketua BPD dan Anggota, Perangkat Desa, Staf Desa, Ketua LPTQ Desa, Imam Masjid Fastabiqul Khairat, LAMR Desa, Lembaga Desa, dan Masyarakat Desa. (LK/Fz) 

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Sekcam Siak Kecil Lepas Pawai Ta'aruf MTQ ke-9 Desa Liang Banir
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar