Daftar Isi
LANCANGKUNING.COM,Pekanbaru-Komisi I DPRD Provinsi Riau menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Bawaslu dan KPU Riau membahas persiapan pelaksanaan Pilkada di Provinsi Riau tahun 2024.
Rapat yang dipimpin Sekretaris Komisi I DPRD Riau Abdul Kasim, Anggota Komisi 1 DPRD Riau Mardianto Manan, Ketua Bawaslu Riau Alnofrizal dan Ketua KPU Riau Rusidi Rusdan. Rapat dipimpin langsung oleh Eddy A. Mohd. Yatim selaku Ketua Komisi 1 DPRD Riau.
“Pada rapat ini kami ingin mendengarkan informasi dari Bawaslu dan KPU Riau sehubungan dengan Pilkada 2024. Kami perlu tahu info agar punya persepsi yang sama. Selain itu kami juga perlu tahu informasi terkait percepatan anggaran Pilkada sudah sejauhmana,” ujar Eddy saat membuka rapat yang berlangsung di Ruang Rapat Komisi I DPRD Riau, Rabu ( 28/02/2024).
Pada kesempatan yang sama, Ketua Bawaslu Riau Alnofrizal menjelaskan berkaitan dengan anggaran sudah dicairkan sebesar 40% sesuai arahan Kemendagri dan sisanya 60% masih menunggu untuk tahapan.
Alnof menyampaikan bahwa tahapan Pilkada belum bisa maksimal karena saat ini masih berlangsung tahapan Pemilu, dan kita menunggu regulasi terkait Pilkada serentak 2024.
“Bawaslu Riau pada prinsipnya mengawal pelaksanaan Pemilu dan Pilkada sesuai aturan perundang-undangan, hal ini yang menjadi prinsip dalam bekerja dan memastikan pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur dan adil. Selanjutnya kita menunggu regulasi yang dikeluarkan KPU dan Bawaslu” jelas Alnof.(rie)
Komentar