Menteri Desa PDTT RI Serahkan Penghargaan Kepada Beberapa Desa di Kampar

Daftar Isi


     
    Lancang Kuning, KAMPAR - Sebelum menutup secara resmi Bagholek Godang Festival tahun 2022, Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) Republik Indonesia, A.Halim Iskandar, didampingi Pj Bupati Kampar Kamsol, menyerahkan penghargaan kepada Desa Daya Desa dan Desa Pemajuan Pembudayaan. 

    Dimana Desa yang menerima langsung penghargaan tersebut antara lain Tarai Bangun Kecamatan Tambang, Desa Kualu, Desa Pulau Gadang Kec.XIII Koto Kampar, Desa Koto Masjid. 

    Selanjutnya Desa Tanah Merah Kec. Siak Hulu, Pandau Jaya, Kubang Jaya, Desa Sari Galuh Kec. Tapung, Sibuak, Karya Indah, Desa Gunung Sari Kec. Gunung Sahilan, Desa Sibiruang Kec. Koto Kampar Hulu, Gunung Malelo serta Desa Tanjung. 

    Menteri Halim Iskandar sendiri pada kesempatan tersebut memyampaikan luar biasa kepada Pj Bupati Kampar, Sekda Kampar dan masyarakat Kampar yang telah menyelenggarakan kegiatan yang dinikmati seluruh masyarakat Kampar ini. 

    "Saya sangat mengapresiasi Bupati Kampar dan masyarakat Kabupaten Kampar yang merupakan negeri yang berada berbudaya dengan kehidupan yang agamis, kami sangat bangga dengan Kabupaten Kampar yang masih memegang kehidupan dengan berdasarkan adat istiadat yang berlandaskan syariat islam,"ujarnya. 

    Selain Bupati Kampar turut menyaksikan penyerahan penghargaan tersebut Isteri Menteri Desa PDTD RI Lilik Umi Nasriyah , Wakil Ketua Badan Legislasi DPR RI H Abdul Wahid,S Pdi,M.Si, mantan Bupati Kampar Jefri Noer,SH, Anggota DPRD Riau Hj Eva Yuliana,SE, Forkopimda Kampar serta para pejabat eselon II dilingkungan Pemda Kampar.

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Menteri Desa PDTT RI Serahkan Penghargaan Kepada Beberapa Desa di Kampar
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar