Daftar Isi
ilustrasi police line
LANCANGKUNING.COM,ROKANHILIR-Warga Desa Sintong Pusaka, Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rokan Hilir, Senin (20/6/2022) sore menemukan wanita yang kepalanya sudah jadi tengkorak.
Korban ditemukan dengan mengenakan celana biru dan baju hitam bergaris merah jambu. Selain itu, di dekat korban ditemukan sebuah sepeda motor yang tergeletak. Tampak pula di atas korban terdapat seutas tali kuning yang diikatkan di pohon.
Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto saat dikonfirmasi mengatakan pihaknya telah mengetahui identitas mayat wanita tersebut.
"Identitas telah diketahui. Kini mayat tersebut tengah dibawa ke RS Bhayangkara untuk diotopsi," sebutnya melalui pesan teks.
Nurhadi menyatakan dugaan sementara penyebab kematian korban dikarenakan bunuh diri dengan seutas tali."Dugaan sementara bunuh diri dengan gantung diri," ujar Nurhadi.(rie)
Komentar