Pengendara Moge Ditegur karena Geber-geber, Malah Keluarkan Pistol

Daftar Isi

    Foto: Baku hantam di jalanan. (Tangkapan layar)

     

    Lancang Kuning – Sebuah video dengan durasi 15 detik viral di media sosial, setelah menunjukkan aksi penganiayaan antara 2 pria diduga salah satunya menggunakan pistol. Kejadian pada Sabtu, 30 April 2022 sore, bermula saat seorang pria yang menggunakan moge (motor gede) protes akibat macetnya jalanan.

    Dikutip dari Instagram @kabarbintaro, Selasa, 3 Mei 2022, dijelaskan peristiwa terjadi di Jalan Gedad, Ciledug, Kota Tangerang. Terlihat dari video seorang pria dengan sweater berwarna biru dongker mengamuk dan memukul pria berjaket hitam yang merupakan pengendara moge, menggunakan helm.

    Aksi pemukulan itu nyatanya bukan tanpa sebab, karena ternyata aksi penganiayaan lebih dulu dilakulan pria pengendara moge dengan pelat nomor B 3578 SZX.

    "Jadi kejadiannya Sabtu sore (30/4) di jam jam cari takjil, jalan dalam Hj Gedad (yang tau pasti paham gimana crowd di sana tiap mau buka puasa, banyak orang jualan dan lalu lalang)," tulis keterangan dalam pistingan itu.

    "Nah bapak ini naik moge geber-geber gas nggak berenti-berenti sambil ngomel, dan dideket situ emang posisinya ada sodara saya itu,"

    "Karna lama-lama ganggu,akhirnya ditegurlah sama sodara saya DENGAN SOPAN DAN NADA SANTAI 'sabar pak, namanya juga lagi pada beli takjil',"

    "Entah kesetanan apa itu bapak langsung parkir, ngeluarin beceng, dan langsung nyamperin sodara saya. Dipukullah mukanya pake beceng itu sampe sobek dan mimisan (tidak ada video karena semua kejadian sangat tiba-tiba, tidak ada yang sangka juga akan dipukul pake BECENG),"

    "Ga kebayang gimana sakit dan kagetnya diperlakuin kaya gitu," tulis keterangan di akun tersebut.

    "Nah divideo itu posisi sodara saya yang lagi bales dengan pukul pake helm. Kliatan ko di video dia nahan nangis dan sakit, mukul jg udah sempoyongan,”

    "Dia masukin beceng diem2 ke tasnya. Sudah visum. Sudah dilaporkan.Tapi kalau ada yang kenal atau tau info soal orang tersebut bisa hub saya via dm (@sun_setlova). Saat dilacak, plat nomor motor tersebut tidak ditemukan jadi kemungkinan dia pakai plat bodong,"

    lanjutnya. Adanya perstiwa ini, dikonfirmasi oleh Kapolsek Ciledug Kompol Polta Gaol. Menurut dia, hingga saat ini belum mendapatkan laporan akan tindak penganiayaan itu.

    "Belum ada laporan, tapi kita sedang cek," ungkapnya, Selasa, 3 Mei 2022. (LK)



    Artikel ini sudah tayang di VIVA.co.id pada hari Selasa, 3 Mei 2022 - 20:48 WIB
    Judul Artikel : Pengendara Moge Ditegur karena Geber-geber, Malah Keluarkan Pistol
    Link Artikel : https://www.viva.co.id/berita/nasional/1472232-pengendara-moge-ditegur-karena-geber-geber-malah-keluarkan-pistol?page=all&utm_medium=all-page
    Oleh : Raden Jihad Akbar,Sherly (Tangerang)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Pengendara Moge Ditegur karena Geber-geber, Malah Keluarkan Pistol
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar