Wagubri: Mari Dukung Program Zakat Riau

Daftar Isi

    Foto: Wagubri menyerahkan bantuan secara simbolis kepada pengurus Masjid Ar-rahman Desa Banglas Selat panjang, Sabtu malam (16/04). 

     

     

    Lancang Kuning, MERANTI - Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution dalam kegiatan safari ramadhan 1443 H mengajak masyarakat dan pemerintah setempat untuk mendukung program Zakat di Provinsi Riau untuk membantu ekonomi masyarakat.

    “ Salah satu cara mendukungnya kita bersama-sama perkuat zakat. Baik dari pemerintah setempat atau pun masyarakat,” jelas Edy Natar saat memberi kata sambutan di Masjid Ar-rahman Desa Banglas Selat Panjang, Sabtu malam (16/04).

    Ia menjelaskan zakat ini merupakan sesuatu yang penting dan tidak boleh di kesampingkan karena zakat termasuk dalam rukun islam.

    “ Jika ada yang menganggap zakat ini hal main-main maka dia diragukan keislamannya,"tegas Wagubri.

    Ia juga menambahkan bahwa melalui Baznas Riau, Pemprov telah menjalankan program pemberian bantuan Seribu Paket Santunan Idul Fitri (SPSI) sebanyak 1432 paket senilai Rp 500 juta.

    " Dengan zakat tersebut, bisa dijalankannya Seribu Paket Santunan Idul Fitri (SPSI) dalam program pemerintah melalui Baznas Riau sebanyak 1432 paket senilai Rp 500 juta,” ucapnya.

    Selain itu, Wagubri mengatakan bahwa dirinya sangat senang bertemu dengan masyarakat Kepulauan Meranti karena di tahun sebelumnya kegiatan ini tidak terlaksana.

    “ Dengan terlaksananya kegiatan ini saya merasa senang bisa bertemu masyarakat serta mendengar aspirasi," ungkapnya.

    Wagubri berharap semoga tahun depan bisa berkumpul bersama masyarakat seperti ini lagi, terlebih melihat antusias dari masyarakat sangat besar untuk datang ke masjid.

    “ Semoga kita bisa berkumpul bersama lagi di tahun depan dan saya harap kondisi masjid tetap selalu ramai seperti malam ini.” harapnya.

    Saat bersafari ramadhan di Kepulauan Meranti tersebut Wagubri selain menyerahkan Seribu Paket Santunan Idul Fitri dari Baznas Riau sebanyak 1432 paket senilai Rp 500 juta, beliau juga memberi bantuan CSR BRK senilai Rp 50 juta untuk pembangunan masjid, paket sembako untuk imam masjid, serta satu unit jam digital masjid dari Bank Riau Kepri.

    Turut hadir dalam mendampingi Wagubri, Wakil Bupati Kepulauan Meranti Asmar, Kepala Biro Tata Pemerintah (Tapem) Setdaprov Riau Firdaus, OPD yang terkait , serta tokoh masyarakat setempat. (LK/MCR) 

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Wagubri: Mari Dukung Program Zakat Riau
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar