Sekdaprov Riau Hadiri Rakor dan Komitmen Jejaring Layanan Kanker Secara Virtual

Daftar Isi

    Foto: Sekdaprov Riau pimpin Rakor 


     
    Lancang Kuning, PEKANBARU -- Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau SF Hariyanto menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) dan Komitmen pemerintah daerah terhadap jejaring layanan Kanker secara virtual di Riau Command Center (RCC) Kantor Gubernur Riau, Rabu (6/4/2022).

    Direktur Jendral Pelayanan Kesehatan (Dirjen Yankes) Abdul Kadir dalam Rakor dan Komitmen tersebut mensosialisaikan tentang pelayanan kanker serta meminta kesiapan kepada pemerintah daerah untuk pembangunan bunker Radiotherapy.

    Abdul Kadir menyampaikan 14 rumah sakit daerah yang terpilih dalam pertemuan ini tandanya sudah dilihat pantas untuk di bangunkan bunker radiotherapy.

    “ Dengan terpilihnya 14 rumah sakit daerah dalam pertemuan ini kami lihat tandanya pantas untuk diajukan pembangunan bunker radiotherapy,” Ucap Abdul Kadir

    Dirjen Yankes juga mengatakan, dengan adanya bunker radiotherapy ini bertujuan untuk pengidap penyakit kanker yang ada di daerah tidak payah harus pergi ke rumah sakit yang ada dipusat.

    “ Tujuan kami mengusulkan pembangunan bunker radiotherapy ini untuk kemudahan pasian kanker yang ada didaerah supaya nantinya tidak susah harus pergi kerumah sakit yang ada di jakarta,” Kata Abdul

    Abdul menambahkan pertemuan ini juga bukan hanya menanyakan kesiapan pembangunan bunker radiotherapy saja tetapi kesiapan rumah sakit daerah tentang tenaga kesehatan.

    “ Kesiapan kita disini bukan hanya untuk pembangunan bunker radiotherapy saja namun rumah sakit daerah ini harus bisa menyiapkan tenaga kesehatan yang memadai,” Ujar Abdul

    Selain itu, Abdul mengungkapkan bahwa bunker radiotherapy yang akan dibangun ini nantinya memerlukan tenaga listrik yang besar maka dengan begitu harus disiapkan juga prasarna listrik yang lebih terhadap rumah sakit daerah.

    “ Radiotherapy ini nantinya sangat memerlukan tenaga listrik yang besar maka dengan itu kami harus pastikan kesiapan prasarana listrik yang lebih dan syatem cadangan yang memadai.” tutupnya

    Turut hadir didalam pertemuan ini Sekretaris Daerah Provinsi Riau SF Hariyanto, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Zainal Arifin, Direktur RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau Wan Fajriatul Mammunah. (LK/MCR) 

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Sekdaprov Riau Hadiri Rakor dan Komitmen Jejaring Layanan Kanker Secara Virtual
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar