Wabup Siak Husni: Masyarakat Tidak Perlu Takut Divaksin, Insya Allah Aman dan Halal

Daftar Isi

    Keterangan foto: Wakil Bupati Siak H Husni Merza saat meninjau vaksinasi massal di GOR Perawang. (Gs)

    SIAK, Lancangkuning.com - Masyarakat diminta untuk tidak takut divaksin, karena itu upaya pemerintah untuk mencegah penularan virus Covid-19 di tengah masyarakat.

    Begitu juga disampaikan Wakil Bupati (Wabup) Siak Husni Merza, saat meninjau pelaksana vaksinasi massal di Gedung Olahraga Kecamatan Tualang, beberapa hari lalu.

    Husni mengatakan, vaksin yang diberikan pemerintah kepada masyarakat, sudah teruji kehalalannya, dan sudah dinyatakan aman oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI.

    “Kita minta agar masyarakat yang belum divaksin agar segera mendaftar dan melakukan vaksin, tidak perlu takut untuk divaksin,” sebutnya. 

    Pemerintah Kabupaten Siak menargetkan seluruh masyarakat Kabupaten Siak untuk dilakukan vaksinasi, saat ini kecamatan-kecamatan juga telah melaksanakan vaksinasi massal.

    Selain pemerintah Kabupaten Siak, sejumlah instansi juga telah menggelar vaksinasi massal, seperti Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang melaksanakan vaksin massal dalam rangka HUT Bhayangkara ke-75.

    Kapolres Siak AKBP Gunar Rahadiyanto mengatakan, vaksinasi massal tersebut merupakan bagian dari upaya Polri untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona dan sekaligus dalam rangka menyambut HUT ke-75 Bhayangkara pada 1 Juli 2021.

    "Vaksinasi akan dilaksanakan secara serentak di 34 wilayah Polda, dengan sasaran sehari satu juta orang dalam rangka Hari Bhayangkara ke-75 Tahun 2021," kata Gunar. 

    Dirinya mengajak masyarakat Kabupaten Siak untuk mendukung dan mengikuti vaksinasi tersebut guna mendapat kekebalan tubuh, sehingga Siak cepat terbebas dari Covid-19.

    Ia juga meminta masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan meski sudah divaksin, karena sampai saat ini kasus Covid-19 terus menunjukkan tren peningkatan.

    "Yang paling penting adalah walaupun sudah melakukan vaksinasi  tetap menerapkan protokol kesehatan," tandasnya. (Gs)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Wabup Siak Husni: Masyarakat Tidak Perlu Takut Divaksin, Insya Allah Aman dan Halal
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar