Lepas Peserta Gowes Santai, Gubri: Semoga Bank Riau Kepri Segera Menjadi Syariah

Daftar Isi

    Foto: Dok. MCR


    Lancang Kuning, PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar melepas peserta Gowes Santai sempena dengan Hari Ulang Tahun (HUT) PT Bank Riau Kepri ke-55 tahun di Menara Dang Merdu Bank Riau Kepri, Minggu (11/4/2021).

    Kegiatan Gowes santai yang dilakukan Bank Riau Kepri tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tetap menggunakan masker, mencuci tangan menjaga jarak dan menghindari kerumunan. Gowes santai merupakan Salah satu kegiatan olahraga yang saat ini lagi nge-tren dan diminati saat ini.

    Saat diwawancarai usai pelepasan Gowes santai yang diadakan Bank Riau Kepri, Gubri Syamsuar mengharapkan Bank Riau Kepri segera menjadi Bank Riau Kepri Syariah.

    "Semoga Bank Riau Kepri segera menjadi Syariah," kata Syamsuar, dikutip dari media center riau. 

    Selain kegiatan Gowes santai, Bank Riau Kepri juga menyerahkan santunan kepada panti asuhan yang ada di Kota Pekanbaru yaitu di Rumbai dan Harapan Raya. Kegiatan ini juga akan melakukan undian bagi peserta yang beruntung dengan hadiah utama sepeda lipat yang sudah ditandatangani Gubernur Syamsuar.

    Di tempat yang sama Direktur Utama Bank Riau Kepri Andi Buchori menjelaskan Gowes Santai Bank Riau Kepri mengatakan bahwa untuk rute Gowes santai hanya sekitar kota Pekanbaru sejauh lima kilometer.

    "Hanya jarak kurang lebih lima Kilometer saja, selain itu kita juga akan memberikan santunan kepada Panti Asuhan di Rumbai dan Harapan Raya," pungkasnya.

    Turut mendampingi Gubri, Asisten III Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau, Syahrial Abdi. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Lepas Peserta Gowes Santai, Gubri: Semoga Bank Riau Kepri Segera Menjadi Syariah
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar