Sambut Kunker Pangdam I/BB, Bupati Paparkan Kondisi Kampar

Daftar Isi

    Foto: Istimewa

    Lancang Kuning, KAMPAR - Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Kampar menyambut langsung kunjungan kerja Pangdam I/Bukit Barisan, di Markas Komando Batalyon Infanteri 132/Bima Sakti Salo, Desa Salo, Kecamatan Salo, Kabupaten Kampar, Kamis (11/02/2021).

    Bupati Kampar dalam kesempatan itu memaparkan tentang situasi dan kondisi Kabupaten Kampar saat ini sangat aman dan kondusif serta terkendali. 

    "Kondisi tersebut tercipta karena Sinergitas Pemerintah Kabupaten Kampar bersama jajaran Forkompinda Kabupaten Kampar yang selalu siap memberikan dukungan kepada Pemerintah dalam menciptakan kondisi seperti saat sekarang ini," ujar Catur.

    Menurut Catur, bahwa saat ini provinsi Riau, kabupaten Kampar khususnya telah memasuki musim kemarau, dirinya mengharapkan Pemerintah Kabupaten Kampar bersama Forkopimda tetap melakukan sinergitas tanpa batas untuk mengatasi terjadinya kabakaran hutan dan lahan di Kabupaten Kampar.

    "Untuk menghadapi Karhutla, Pemkab Kampar siap selalu melakukan koordinasi bersama Forkopimda kabupaten dan provinsi Riau," kata Catur.

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Sambut Kunker Pangdam I/BB, Bupati Paparkan Kondisi Kampar
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar