Go to Mobile Version
  • Pendidikan
    • Bisnis
      • Wisata
        • Kampus
          • Info Sawit
            • Info Daerah
              • Info Riau
                • Asahan Sumut
                  • Info Inhil
                    • Info Inhu
                      • Pekanbaru
                        • Info Siak
                          • Info Pelelawan
                            • Info Kampar
                              • Info Kuansing
                                • Info Bengkalis
                                  • Info Dumai
                                    • Info Meranti
                                      • Pariaman
                                      • Index Berita

                                        Jenderal Kopassus Pilihan Jokowi Berhasil Berantas Pengangguran di TNI

                                        Tokoh 30 December 2020 Author : Ruzimah



                                        Foto: Mayjen TNI (purnawirawan) Widodo dan Jenderal TNI Andika. (TNI AD)


                                        Lancang Kuning – Ternyata perjalanan Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai pemimpin tertinggi Angkatan Darat Tentara Nasional Indonesia, tak seindah yang dibayangkan.

                                        Bagaimana tidak, ketika pertama kali dipercaya dan diangkat Presiden Joko Widodo sebagai KSAD, Jenderal TNI Andika harus berhadapan dengan situasi yang cukup tak baik di dalam lingkungan militer Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD).

                                        Saat pertama kali menjabat KSAD, Jenderal berdarah Komando Pasukan Khusus (Kopassus) itu berhadapan dengan masalah besar yang sedang dialami puluhan jenderal dan ratusan kolonel.


                                        Ketika itu, di tubuh TNI AD sedang terjadi pengangguran besar-besaran. Puluhan jenderal dan ratusan kolonel tak memiliki jabatan apa-apa.

                                        Apa yang terjadi di lingkungan TNI AD saat itu diungkapkan mantan Koordinator Staf Ahli KSAD, Mayor Jenderal TNI (Purnawirawan) Widodo Iryansyah, dilansir LKC dari Viva.co.id

                                        "Suasana enggak bagus. Saat itu ada 76 Jenderal dan 450 kolonel menganggur. Enggak cuma jenderal bintang satu, bintang tiga pun banyak. Itulah pertama kali kepemimpinan Jenderal Andika jadi KSAD diuji" kata Mayjen TNI Widodo dilansir VIVA Militer, Rabu 30 Desember 2020 dari siaran resmi TNI AD.


                                        Menurut Mayjen TNI Widodo, membeludaknya jumlah prajurit TNI berpangkat Jenderal dan Kolonel yang menganggur disebabkan tidak adanya solusi dan konsep yang jelas dari KSAD sebelum-sebelumnya.

                                        Baca Juga: Hakim Cabut SP3 Kasus Chat HRS, Penggugat Koordinasi ke Polda Metro

                                        "Mulai dari selesai sekolah enggak punya jabatan, pulang dari penugasan enggak punya jabatan. Yang bermasalah enggak punya jabatan, yang enggak ada masalah apa-apa pun enggak punya jabatan. Menumpuk di situ," kata Mayjen TNI Widodo.

                                        Dalam situasi itu, awalnya para perwira TNI AD banyak yang tak yakin Jenderal TNI Andika bisa menuntaskan permasalahan besar itu. Bahkan, Mayjen TNI Widodo sendiri mengaku sempat memprotes konsep yang dijalankan Jenderal TNI Andika.

                                        Baca Juga: Survei SMRC: Peluang Prabowo sebagai Capres 2024 Mengecil

                                        Tapi apa yang terjadi, ternyata konsep pengembangan organisasi alias validasi orgas yang dijalankan Jenderal TNI Andika secara perlahan tapi pasti mulai berbuah manis. Dan akhirnya beliau berhasil memberantas masalah pengangguran di TNI AD, dan semua perwira mendapatkan jabatan baru.

                                        "Pelan-pelan pada saatnya, tidak lama beliau menjabat KSAD, semuanya jadi punya jabatan. beliau mengembangkan organisasi. Pada awalnya banyak perwira tak setuju dengan konsep yang dikembangkan. Tapi pada akhirnya semua baru sadar bahwa benar konsep yang dijalankan Jenderal Andika dan inilah solusi dari masalah ini," kata Mayjen TNI Widodo.

                                        Baca Juga: Usai Dicopot, Terawan Mau Lanjutkan Profesi Apapun


                                        Bagi Mayjen TNI Widodo, Jenderal TNI Andika merupakan contoh pimpinan masa depan yang memiliki karakter yang baik untuk

                                        “Kepemimpinan beliau ini yang ideal sekali diterapkan di TNI pada zaman-zaman sekarang dan masa depan,” kata Mayjen TNI Widodo.

                                        Perlu diketahui, Jenderal TNI Andika dilantik Presiden Jokowi sebagai KSAD di Istana Presiden pada 22 November 2018. Ketika itu jenderal jebolan Akademi Militer 1987 tersebut dipercaya Jokowi untuk menggantikan Jenderal TNI Mulyono.

                                        Sebelum ditunjuk sebagai KSAD, Jenderal kelahiran Bandung, Jawa Barat, 21 Desember 1964, menjabat sebagai Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad).

                                        Saat Jokowi memilih Jenderal Andika menjabat KSAD, banyak pihak meragukan kemampuan sang jenderal itu. Namun, kala itu Jokowi sangat yakin pilihan itu tepat, karena Jenderal Andika dinilai memiliki pengalaman yang lengkap di TNI. (LK)


                                        Download Aplikasi LancangKuning di PlayStore


                                        Silahkan bergabung di Grup FB LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terupdate.

                                        ****

                                        Dapatkan info berita terbaru via group Whatsapp (read only) Lancang Kuning (Klik Disini)

                                        *

                                        Subscribe YOUTUBE LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terbaru dalam video.


                                        Tag Jenderal Kopassus Pilihan Jokowi Berhasil Berantas Pengangguran di TNI
                                        Baca Juga
                                        • Dwi Agus Putra, Mahasiswa Harapan Baru UIR
                                        • SM Amin Nasution, Tokoh Sumpah Pemuda, Gubernur Riau yang Pertama
                                        • Ternyata Habibie Pernah Menjadi Pelaksana Harian Gubernur Riau
                                        • Muhammad Yamin Usulkan Bahasa Melayu, Sebagai Bahasa Persatuan Indonesia
                                        • Jusuf Kalla Kunjungi Sumatera Barat, Gubernur Sumatra Barat dan Bupati Padang Pariaman Bicarakan Kelanjutan Program Strategis
                                        • Hingar Bingar Pemilihan Ketua KAMMI Riau, Sosok Ligat Ini Mampu Menjawab Tantangan KAMMI Kedepan
                                        • Ustadz Abdul Somad Sempat Cemas dan Takut Saat Menunggangi Kuda Milik Aa Gym, Begini Ceritanya

                                        Beri penilaian untuk artikel Jenderal Kopassus Pilihan Jokowi Berhasil Berantas Pengangguran di TNI



                                        Sangat Suka
                                        0%
                                        Suka
                                        0%
                                        Terinspirasi
                                        0%
                                        Tidak Peduli
                                        0%
                                        Marah
                                        0%
                                        Artikel Terkait
                                        Menengok Lagi Hebohnya Kasus Chat Balada Cinta HRS-Firza Husein
                                        Menengok Lagi Hebohnya Kasus Chat Balada Cinta HRS-Firza Husein
                                        Tokoh30 December 2020
                                        Dua Danjen Kopassus Penjaga Nyawa SBY
                                        Dua Danjen Kopassus Penjaga Nyawa SBY
                                        Tokoh26 June 2020
                                        Cuma 3 Jenderal TNI AD Ini yang Punya Brevet Denjaka dan Kopassus
                                        Cuma 3 Jenderal TNI AD Ini yang Punya Brevet Denjaka dan Kopassus
                                        Tokoh22 September 2020
                                        Innalillahi, Mantan KSAD Jenderal TNI Wismoyo Arismunandar Tutup Usia
                                        Innalillahi, Mantan KSAD Jenderal TNI Wismoyo Arismunandar Tutup Usia
                                        Tokoh28 January 2021
                                        Gawat, Letjen TNI Prabowo Ngamuk Perintahnya Dibantah Kolonel Suryo
                                        Gawat, Letjen TNI Prabowo Ngamuk Perintahnya Dibantah Kolonel Suryo
                                        Tokoh18 December 2020

                                        Tag Populer

                                        1. Teknologi Terkini
                                        2. Objek Wisata
                                        3. Politik Terkini
                                        4. Kesehatan
                                        5. Ramadhan
                                        6. Berita Peristiwa
                                        7. Masjid Terbaik
                                        8. Bisnis Terbaru
                                        9. Pendidikan
                                        10. Makanan Khas Indonesia

                                        Portal Berita yang menyajikan berita teraktual

                                        Join with us
                                        News
                                        • Pedidikan
                                        • Bisnis
                                        • Politik
                                        • Technologi
                                        • Olahraga
                                        • Wisata
                                        • Remaja
                                        • Budaya
                                        • Video
                                        Contact
                                        Jl. Subrantas No. 188 Panam. Pekanbaru, Riau.
                                        0761-6704399
                                        redaksi@lancangkuning.com
                                        LancangKuning Support
                                        Subscribe for newsletter

                                        Enter your email address:

                                        Delivered by FeedBurner

                                        © Copyright 2022 by Lancang Kuning Media
                                        Redaksi | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik | Kode Perilaku Wartawan | Standar Perlindungan Profesi Wartawan