Bunda PAUD Zulaikhah Wardan Ikuti Rakornis Holistik Integratif

Daftar Isi


    Foto: Hj Zulaikhah Wardan. 

     

    Lancang Kuning, INHIL - Dalam rangka pengembangan dan penguatan PAUD Berkualitas dengan Layanan Holistik Integratif (HI), Kelompok Kerja (Pokja) Bunda PAUD Provinsi Riau menggelar Rapat Koordinasi dan Sinkronisasi (Rakornis) PAUD Berkualitas dengan Layanan Holistik Integratif Se-Provinsi Riau Tahun 2020.

    Bertempat di salah satu aula hotel di Pekanbaru, kegiatan yang ditaja selama dua hari ini dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Zul Ikhram SPd MPd, Kamis (3/12/2020) malam.

    Bunda PAUD Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Hj Zulaikhah Wardan SSos ME menghadiri pembukaan Rakornis didampingi Kasi PAUD Dinas Pendidikan Inhil dan Kepala Bidang Perlindungan Perempuan dan Anak serta Pemenuhan Hak Anak DP2KBP3A.

    Rakernis ini bertujuan untuk mendukung koordinasi antara Bunda Paud Provinsi Riau dengan Bunda PAUD Kabupaten/ Kota serta perangkat kerja terkait untuk membentuk Pokja Bunda PAUD HI.

    Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau menyampaikan tentang kebijakan umum Pengembangan Anak Usia Dini (PAUD-HI) di Provinsi Riau.

    Usai pembukaan, Bunda PAUD Inhil menjadi pembicara dalam Rakernis itu. Dirinya mempresentasikan materi yang bertajuk Perkembangan PAUD di Kabupaten Inhil. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Bunda PAUD Zulaikhah Wardan Ikuti Rakornis Holistik Integratif
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar