Berikan Penghargaan kepada Siswa Berprestasi, Gubri: Harus Terus Belajar untuk Menjadi Lebih Hebat

Daftar Isi

    Gubernur Riau foto bersama siswa-siswa yang berprestasi di Provinsi Riau


    LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU-Dalam sambutannya saat memberikan penghargaan kepada siswa-siswa berprestasi, Gubernur Riau Syamsuar memberikan motivasi kepada siswa-siswa berprestasi untuk tidak cepat berpuas diri dengan apa yang sudah dicapai.

    Sebab,masih akan banyak prestasi-prestasi lain yang akan diraih, baik di tingkat daerah, nasional bahkan di tingkat internasional.

    "Kita harus terus belajar dan tentunya dengan begitu akan memudahkan kita menjadi orang yang hebat," kata Gubri dalam kata sambutan di Gedung Daerah Balai Pauh Janggi, Kamis (26/11/2020) pagi.

    Ia juga mengucapkan selamat sukses kepada anak-anak yang telah sukses mengikuti perlombaan baik ditingat kabupaten kota, provinsi maupun tingkat nasional dan pada siswa yang akan ikut di dalam perlombaan internasional.

    "Tak hanya di tingkat Nasional saya juga yakin anak-anak kita juga sukses di tingkat internasional nantinya. Karena pada waktu sebelumnya juga banyak anak Riau yang berprestasi di tingkat dunia," ucapnya.

    Ia juga berharap dengan diberinya penghargaan kepada siswa dapat menjadi motivasi bagi anak atau siswa supaya menjadi anak-anak yang hebat Indonesia di masa yang akan datang.

    Di akhir sambutannya, Gubri juga menyampaikan ucapkan terima kasih kepada Kepala Dinas Pendidikan dan jajarannya, para guru yang telah memberikan tunjuk ajar sehingga putra-putri Riau menjadi orang yang berprestasi dan hebat.(ADV)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Berikan Penghargaan kepada Siswa Berprestasi, Gubri: Harus Terus Belajar untuk Menjadi Lebih Hebat
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar