Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Wagubri Ingatkan Penggiat Anti Narkoba Ekspos Setiap Kegiatan

Daftar Isi

    Wagubri Edy Natar Nasution saat menerima  audiensi pengurus Gerakan Nasional Anti Narkoba (GRANAT) Provinsi Riau, di Rumah Dinas Wagubri, Kamis (5/11/2020).
     

    LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU-Mencegah penyalahgunaan narkoba di Provinsi Riau, 
    Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Edy Natar Nasution mengajak seluruh penggiat anti narkoba yang ada di Provinsi Riau untuk terus mengekspos setiap kegiatan walau sekecil apapun.

    Hal ini akan meningkatka  angka Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Provinsi Riau.

    Hal tersebut disampaikannya dalam acara audiensi bersama Gerakan Nasional Anti Narkoba (GRANAT) Provinsi Riau, di Rumah Dinas Wagubri, Kamis (5/11/2020).

    "Saran saya, sekecil apapun kegiatan yang dilakukan dalam penanganan narkoba ini harus diekspos," katanya.

    Wagubri menyebutkan, dengan tereksposnya kegiatan masyarakat dalam melawan narkoba juga menjadi semangat bagi pihak kepolisian dalam melawan narkoba karena merasa didukung oleh masyarakat.

    Selain itu juga, semakin gencar masyarakat mengekspos tindakan penanganan narkoba ini, maka akan membuat sasaran atau para pelaku narkoba merasa tidak nyaman.

    "Kalau setiap hari disuguhi berita itu terus, otomatis ada perasaan tidak nyaman dari target kita dan merasa jalannya terganggu," ucapnya.

    Wagubri menerangkan, saat ini sudah banyak masyarakat yang bergerak untuk memberantas narkoba, namun kesadaran untuk mengeksposnya masih sangat kurang sehingga banyak yang tidak diketahui publik.

    Ia mengatakan, pihak kepolisian selaku penegak hukum juga membutuhkan dorongan dari masyarakat dengan cara mempengaruhi masyarakat disekitar tempat tinggal untuk menjauhi narkoba.

    "Kalaupun langkahnya kecil tapi terus kita sampaikan mudah-mudahan efeknya besar," tambahnya.

    Ia berharap, selain mengekspos kegiatan melalui media, hendaknya para penggiat narkoba juga turut berperan aktif mengajak seluruh orang terdekatnya untuk menanamkan dalam diri untuk menjauhi narkoba. (adv)

     

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Wagubri Ingatkan Penggiat Anti Narkoba Ekspos Setiap Kegiatan
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar