Aklamasi, Anggota DPRD Mansyur HS Terpilih sebagai Ketua BPW KKSS Provinsi Riau

Daftar Isi

    LANCANGKUNING.COM - Anggota DPRD Riau, Mansyur HS terpilih menjadi ketua Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Provinsi Riau dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) yang digelar di Hotel Alpha Pekanbaru, Sabtu (14/4/2018).

    Mansyur HS yang juga menjabat Sekretaris Komisi II DPRD Riau ini terpilih secara aklamasi dalam musyawarah yang diikuti oleh 10 Badan Pengurus Daerah (BPD) KKSS se-Provinsi Riau serta 3 lembaga dan badan otonom di bawah BPW KKSS Riau.

    Seluruh BPD kabupaten/kota serta lembaga otonom sepakat memilih Mansyur HS sebagai ketua karena selama ini dedikasi dan kontribusi dan pengorbanannya kepada KKSS Riau sudah terbukti.

    Dalam sambutannya ketika diminta kesediannya untuk menjadi ketua BPWK KKSS Riau, Mansyur HS mengharapkan dukungan semua BPD kabupaten/kota dan warga KKSS agar organisasi paguyuban ini semakin eksis dan lebih baik lagi.

    "Ini merupakan amanah dan tanggungjawab yang berat, namun dengan dukungan kita semua Insya Allah ini dapat kita laksanakan dengan baik," kata anggota DPRD Riau dapil Pekanbaru tersebut.

    Pada kesempatan itu juga, dirinya mengucapkan terima kasih kepada seluruh BPD serta lembaga dan badan otonom di KKSS Riau yan telah mempercayakan amanah yang besar ini kepada dirinya.

    Musyawarah ini juga memberi amanah kepada Mansyur HS dan dibantu 4 anggota formatur lainnya untuk menyusun kepengurusan BPW KKSS Riau  periode 2018-2023. (LK/rls)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Aklamasi, Anggota DPRD Mansyur HS Terpilih sebagai Ketua BPW KKSS Provinsi Riau
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar