Astronom Deteksi Detak Jantung Lubang Hitam

Daftar Isi

    Foto: Ilulstrasi lubang hitam. (Dok. Paramount Pictures)

    Lancang Kuning -- Para astronom mengatakan detak jantung yang berasal dari lubang hitam masih terdengar kuat dari pertama kali diamati sepuluh tahun silam. 

    Mereka menggunakan pengamatan satelit sinar-X ketika mengetahui detak ini terdengar berulang dari lubang hitam, seperti detak jantung. Padahal sinyal detak jantung itu sempat terblokir oleh Matahari selama beberapa tahun.

    Para astronom mengatakan itu adalah detak jantung paling lama yang pernah ada dalam lubang hitam. Sehingga, mereka menilai hal itu bisa membantu untuk mengetahui ukuran dan struktur ruang di sekitar lubang hitam.


    Melansir Space Daily, penelitian itu dilakukan oleh National Astronomical Observatories, Chinese Academy of Sciences, China dan Universitas Durham, Inggris. Hasil penelitian muncul dalam jurnal Pemberitahuan Bulanan dari Royal Astronomical Society.

    Detak jantung lubang hitam pertama kali terdeteksi pada 2007 di pusat galaksi yang disebut RE J1034 + 396 yang berjarak sekitar 600 juta tahun cahaya dari Bumi. Sinyal dari raksasa galaksi itu berulang setiap jam.

    Baca juga: Riau Terbaik Penanganan Covid-19 di Indonesia, Ini kata Kapolda 

    Temuan itu terlihat dalam beberapa foto yang diambil sebelum pengamatan satelit diblokir oleh Matahari pada tahun 2011. Pengamatan kembali bisa dilakukan pada tahun 2018 melalui satelit XMM-Newton X-ray milik Badan Antariksa Eropa.

    Saat itu, ESA mengabarkan bahwa detak jantung pada lubang hitam masih sama seperti yang terakhir diketahui pada 2011.

    Melansir Express, peneliti Center for Extragalactic Astronomy Universitas Durham Chris Done mengatakan perilaku lubang hitam menunjukkan entitas lebih mirip daripada yang diharapkan, meskipun dalam variasi besar.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    "Gagasan utama bagaimana detak jantung ini terbentuk adalah bahwa bagian dalam piringan akresi berkembang dan berkontraksi," kata Done.

    Piringan akresi (accretion disk) adalah struktur benda angkasa yang berputar dan biasanya orbitnya berpusat pada satu bintang tertentu. Gesekan benda angkasa yang berputar ini biasanya menyebabkan gerakan mengembang keluar atau menarik ke dalam.

    Baca juga: Peringati HUT Bhayangkara ke-74, Kapolresta Pekanbaru Anjangsana ke Rumah Anggota Polri

    Peneliti utama dari Chinese Academy of Sciences, Chichuan Jin menilai temuan kembali detak jantung lubang hitam merupakan hal yang luar biasa. Dia berkata hal itu membuktikan sinyal yang muncul dari lubang hitam supermasif bisa sangat kuat dan persisten.

    "Ini juga memberikan peluang terbaik bagi para ilmuwan untuk menyelidiki lebih lanjut sifat dan asal dari sinyal detak jantung ini," kata Jin. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Astronom Deteksi Detak Jantung Lubang Hitam
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar