YBM PLN UP2B Sumbagteng Gandeng DD Singgalang Bagikan Sembako di Lubuk Alung

Daftar Isi

     

    Foto: Penyerahan langsung paket sembako

    Lancang Kuning, PADANG PARIAMAN - Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UP2B Sumbagteng Lubuk Alung gandeng Dompet Dhuafa Singgalang untuk menyalurkan 160 paket sembako bagi warga korban terdampak penyebaran Covid-19 di Nagari Sintuk, Kec. Sintuk Tobo Gadang, Kab. Padang Pariaman. Kamis (17/04/2020).

    Andi Makkuradde Manager PLN UP2B Sumbagteng mengatakan pembagian sembako ini diberikan untuk warga disekitaran kantor PLN UP2B Sumbagteng. "Kita tahu kondisi saat ini, ada penyebaran Corona Virus (Covid-19), harapan kita beban masyarakat yang terdampak oleh penyebaran virus ini menjadi ringan atau minimal sumbangsih YBM PLN bisa meringankan beban masyarakat disekitaran kantor PLN," tutur Andi.


    Foto: Paket sembako yang dibagikan

    "Dalam paket sembako kami ada memberikan minyak goreng 2 lt, telor ayam 1 papan, beras 5 kg, gula 1 kg, mie instan 20 bungkus, sarden 1 kaleng dan susu kaleng 1 buah," kata Andi.

    Lebih lanjut Andi menyampaikan YBM PLN setiap tahun ada melaksanakan kegiatan sosial.  "Sebelum penyaluran paket sembako ini kami sinergi bersama Dompet Dhuafa Singgalang dalam pelaksanaan khitan massal," Imbuh Andi.

    Hadie Bandarian Syah Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Singgalang mengucapkan terimakasih kepada YBM PLN UP2B Sumbagteng atas partisipasinya dan bantuannya kepada dhuafa yang terdampak penyebaran Covid-19 ini. "Kami ucapkan terimakasih kepada muzaki atau donatur yang telah mengamanahkan bantuan sembakonya kepada masyarakat," tutur Hadie.

    "Kita berharap semoga pandemi ini segera berakhir dan masyarakat yang terdampak bisa kembali beraktifitas untuk memenuhi kebutuhan harian, semoga kerja sama ini tidak terhenti dan terus berlanjut insya allah kita akan sama-sama bersinergi menebar kebaikan, karena masih banyak dhuafa disekitaran kantor YBM PLN UP2B Sumbagteng yang membutuhkan bantuan," pungkas Hadie.

    Di tempat yang berbeda Januar Efendi selaku Kepala Korong Nagari Sintuk, Kec. Sintuk Tobo Gadang, Kab. Padang Pariaman ikut berterimakasih atas bantuan paket sembako yang telah disalurkan ke wilayahnya. "Bantuan yang telah disalurkan oleh YBM PLN sangat membantu kepada masyarakat, terutama bagi warga terdampak corona virus," kata Januar.

    "Kami juga berterimakasih kepada Dompet Dhuafa Singgalang yang telah ikut serta berkerja sama dengan YBM PLN UP2B Sumbagteng untuk menyalurkan paket sembako ini," imbuh Januar. (LK)

    Penulis: Nasri Markom DD Singgalang

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel YBM PLN UP2B Sumbagteng Gandeng DD Singgalang Bagikan Sembako di Lubuk Alung
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar