Mesjid Jami’, Mesjid Unik Arsitektur Melayu & Cina Yang Dibangun Tanpa Paku

Daftar Isi

    LANCANG KUNING - Masjid Jami’ Berdiri Tegap di Negeri Serambi Mekah Riau, Tepatnya di Desa Tanjung Berulak, Air Tiris, Kabupaten Kampar. Masjid ini ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara, terutama wisatawan dari Negara Malaysia dan Singapura. Mengapa ? Karena selain keunikan desainnya yang memiliki perpaduan arsitektur Melayu dan Cina, Mesjid ini dibangun tanpa paku !

    Mesjid yang dibangun pada tahun 1901 ini memang dibangun tanpa menggunakan paku, seluruh bangunan terbuat dari kayu. Meski begitu, masjid ini masih kokoh berdiri dengan segala keunikannya. Mesjid Jami’ merupakan salah satu bukti peninggalan sejarah Islam di Riau, dan merupakan salah satu mesjid tertua di Riau.

    Satu hal lagi yang membuat masjid ini unik dan membuat anda ingin mengunjunginya, yaitu terdapatnya sebuah sumur yang di dalamnya terdapat batu besar mirip kepala kerbau. Konon, batu ini sering berpindah-pindah posisi tanpa ada yang memindahkannya.

    Mesjid Jami’ ramai dikunjungi terutama pada Bulan Ramadhan, hari raya Idul Fitri dan Idul Adha, terutama pada hari raya Idul Fitri ke – 7, atau dikenal juga dengan Puasa Enam.

    (Ylz)

    Sumber : Dari berbagai sumber

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Mesjid Jami’, Mesjid Unik Arsitektur Melayu & Cina Yang Dibangun Tanpa Paku
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    100%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar