Go to Mobile Version
  • Pendidikan
    • Bisnis
      • Wisata
        • Kampus
          • Info Sawit
            • Info Daerah
              • Info Riau
                • Asahan Sumut
                  • Info Inhil
                    • Info Inhu
                      • Pekanbaru
                        • Info Siak
                          • Info Pelelawan
                            • Info Kampar
                              • Info Kuansing
                                • Info Bengkalis
                                  • Info Dumai
                                    • Info Meranti
                                      • Pariaman
                                      • Index Berita

                                        Masyarakat Pekanbaru Geger, Ada Jejak Harimau di Tenayan Raya

                                        Pekanbaru,Berita 17 January 2020 Author : Ridha M Haztil


                                        PEKANBARU-Si Raja Rimba, 'Inyik Belang' sepertinya terus berkeliaran di batas-batas Kota Pekanbaru. Beberapa bulan lalu, masyarakat Jalan Uka, Jalan Garuda Sakti dibuah heboh dengan penemuan jejak harimau.

                                        Belum hilang rasa ini, beberapa hari sesudahnya kembali ditemukan jejak harimau di Desa Kualu Nanas, Kecamatan Tambang dan kemudian di perbatasan Kota Pekanbaru dengan Kampar di Desa Karya Indah Tapung.

                                        Jejak harimau kembali membuat geger masyarakat yang tinggal di dekat kawasan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Kecamatan Tenayan Raya. Temuan ini bahkan videonya viral di media sosial. Video ini diambil pada tanggal 16 Januari 2019 sore.

                                        Tim dari Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau kemudian menindak-lanjuti hal ini dan melakukan indentifikasi di lokasi.

                                        "Hasilnya, memang ditemukan jejak yang diduga merupakan jejak Harimau Sumatera dengan ukuran panjang 14cm dan lebar 12cm," kata Kepala Bidang (Kabid) Wilayah II BBKSDA Riau, Heru Sutmantoro pada Jumat (17/1/2020) seperti dilansir dari Tribunpekanbaru.

                                        "Ya bisa dipastikan (jejak harimau)," sambung Heru lagi.

                                        Dijelaskan Heru, jejak itu pertama kali ditemukan oleh seorang petani bernama Sugito.

                                        Dimana jejak itu, berada di lokasi kebun pisang miliknya.

                                        "Tapak tersebut sudah ada sekitar 3 hari di kebunnya, namun beliau baru melaporkan temuan jejak tersebut ke security PLTU Tenayan Raya pada tanggal 16 Januari 2020," tutur Heru lagi.

                                        Lanjut dia, terkait temuan itu, tim sudah mengambil sejumlah dokumentasi lapangan, dan melakukan pengukuran terhadap jejak tersebut.

                                        "Tim juga sudah melakukan sosialisasi kepada masyarakat sekitar terkait kemunculan satwa Harimau Sumatera," bebernya.

                                        Heru juga mengimbau kepada masyarakat, apabila kembali menemukan jejak baru atau sisa kotoran, agar segera menginformasikannya ke petugas BBKSDA Riau.

                                        Sementara itu Heru menambahkan, jarak lokasi temuan jejak dengan Taman Hutan Raya (Tahura) Minas, yang merupakan habitat Harimau Sumatera, sekitar 16 km.

                                        Ada indikasi, satwa dilindungi itu berasal dari kantong harimau di sana.

                                        "Jaraknya 16 km dari Tahura Minas dan lansekap diantaranya kebun, hutan Chevron dan semak belukar," tutupnya.(rie)


                                         


                                        Download Aplikasi LancangKuning di PlayStore


                                        Silahkan bergabung di Grup FB LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terupdate.

                                        ****

                                        Dapatkan info berita terbaru via group Whatsapp (read only) Lancang Kuning (Klik Disini)

                                        *

                                        Subscribe YOUTUBE LANCANG KUNING untuk mendapatkan informasi terbaru dalam video.


                                        Tag Ada Jejak Harimau di Tenayan Raya Masyarakat Pekanbaru Geger
                                        Baca Juga
                                        • Ini lho Foto Pekanbaru Tempo Dulu
                                        • Hati-Hati ! Menggugah Foto Anak Ke Media Sosial Bisa Kena Denda Hingga Ratusan Juta Rupiah !
                                        • Luar biasa... Fenomena langka ini Terjadi di Inhil Riau
                                        • Gedung Guru Meledak Peserta di Acara PKPU
                                        • Awas !!! Razia Simpatik Tangkap Pengendara Tidak Disiplin
                                        • Kebakaran di jalan Sisingamangaraja, Sijago Merah Bangunkan Warga Limapuluh Pekanbaru
                                        • Laksamana (Purn) Tedjo Edhi Purdjianto: Tingkatkan Wawasan Kebangsaan dan Wawasan Agama

                                        Beri penilaian untuk artikel Masyarakat Pekanbaru Geger, Ada Jejak Harimau di Tenayan Raya



                                        Sangat Suka
                                        0%
                                        Suka
                                        0%
                                        Terinspirasi
                                        0%
                                        Tidak Peduli
                                        0%
                                        Marah
                                        0%
                                        Artikel Terkait
                                        Jokowi Punya Mobil yang Harganya Rp10 Juta
                                        Jokowi Punya Mobil yang Harganya Rp10 Juta
                                        Berita17 January 2020
                                        Jejak Harimau Buat Warga Kualu Nenas, Tambang Cemas
                                        Jejak Harimau Buat Warga Kualu Nenas, Tambang Cemas
                                        Berita06 December 2019
                                        Pengurus LPM Tenayan Raya Resmi Dilantik, Periode 2019-2024
                                        Pengurus LPM Tenayan Raya Resmi Dilantik, Periode 2019-2024
                                        Berita,Pekanbaru16 February 2019
                                        Pengurus LPM Tenayan Raya Resmi Dilantik, Periode 2019-2024
                                        Pengurus LPM Tenayan Raya Resmi Dilantik, Periode 2019-2024
                                        Pekanbaru16 February 2019
                                        Polsek Tenayan Raya Layanan Antar Jemput Lansia untuk Vaksinasi Covid-19
                                        Polsek Tenayan Raya Layanan Antar Jemput Lansia untuk Vaksinasi Covid-19
                                        Pekanbaru27 January 2022

                                        Tag Populer

                                        1. Teknologi Terkini
                                        2. Objek Wisata
                                        3. Politik Terkini
                                        4. Kesehatan
                                        5. Ramadhan
                                        6. Berita Peristiwa
                                        7. Masjid Terbaik
                                        8. Bisnis Terbaru
                                        9. Pendidikan
                                        10. Makanan Khas Indonesia

                                        Portal Berita yang menyajikan berita teraktual

                                        Join with us
                                        News
                                        • Pedidikan
                                        • Bisnis
                                        • Politik
                                        • Technologi
                                        • Olahraga
                                        • Wisata
                                        • Remaja
                                        • Budaya
                                        • Video
                                        Contact
                                        Jl. Subrantas No. 188 Panam. Pekanbaru, Riau.
                                        0761-6704399
                                        redaksi@lancangkuning.com
                                        LancangKuning Support
                                        Subscribe for newsletter

                                        Enter your email address:

                                        Delivered by FeedBurner

                                        © Copyright 2022 by Lancang Kuning Media
                                        Redaksi | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik | Kode Perilaku Wartawan | Standar Perlindungan Profesi Wartawan