Daftar Isi
LancangKuning.com - Ingin melanjutkan pendidikan ke bangku perkuliahan? Jangan asal pilih, namun jangan tergoda dengan kepopuleran sebuah perguruan tinggi saja. Sebaiknya, buatlah beberapa hal yang akan menjadi pertimbangan sebelum mendaftar di perguruan tinggi tertentu.
Sebenarnya, beberapa hal yang penting untuk diketahui dan dipahami sebagai bahan pertimbangan untuk memilih perguruan tinggi agar sesuai dengan tujuan kamu di masa depan.
Untuk itu, Garuda Cyber Indonesia telah merangkum beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum memilih perguruan tinggi seperti berikut ini:
Baca Juga : Tempat Wisata di Pekanbaru
- Lokasi
Faktor pertama yang harus dipertimbangkan dalam memilih perguruan tinggi adalah lokasi. Selain agar mudah diakses dan letaknya strategis dari tempat tinggal kamu, pro dan kontra lokasi perguruan tinggi yang kamu tuju juga harus dipertimbangkan.
Tapi, jika memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di luar kota, artinya kamu harus siap merantau dan memutuskan tempat tinggal selama kamu menimba ilmu di tingkat perguruan tinggi. Selain itu, persiapkan pula biaya yang dibutuhkan selama kamu merantau untuk berkuliah di luar kota.
- Fasilitas Kampus
Kenyamanan menjadi faktor penting dalam mengikuti kuliah di perguruan tinggi. Kenyamanan saat berkuliah salah satunya didukung oleh fasilitas kampus yang sudah memadai, seperti perpustakaan atau laboratorium.
Namun, memasuki perguruan tinggi tidak hanya berkutat tentang perpustakaan dan laboratorium saja. Tentunya kamu membutuhkan fasilitas lainnya yang dapat menunjang kegiatan menyenangkan di sela-sela masa perkuliahan untuk menghilangkan rasa jenuh. Seperti fasilitas olahraga untuk kamu yang memiliki hobi berolahraga.
- Unit Kegiatan Mahasiswa
Perguruan tinggi tidak hanya menjadi tempat untuk mendapatkan lebih banyak ilmu, di kampus kamu juga bisa menyalurkan bakat dan minat masing-masing.
Salah satunya melalui unit kegiatan mahasiswa atau disingkat UKM sebagai wadah untuk mengembangkan bakat dan menyalurkan minat. Sebab itu, pastikan perguruan tinggi yang menjadi incaran kamu memfasilitasi kegiatan kemahasiswaan sepertI UKM ini.
Baca Juga : Akreditasi Jurusan Kampus Universitas Abulyatama
- Beasiswa
Melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi memang membutuhkan uang yang tidak sedikit. Biaya yang dibutuhkan selama kuliah juga harus menjadi pertimbangkan kamu sebelum memilih perguruan tinggi.
Sebab itu, sebaiknya pilihlah perguruan tinggi yang menyediakan dan memberikan beasiswa untuk mahasiswanya. Sebenarnya, sebagian besar perguruan tinggi di Indonesia sudah menyediakan beasiswa untuk mahasiswanya berdasarkan beberapa hal sebagai bahan pertimbangan kampus.
Nah, tidak ada salahnya bukan memanfaatkan beasiswa untuk memangkas biaya yang harus dikeluarkan selama masa perkuliahan kamu.
- Akreditasi
Hal penting dan yang paling utama untuk diperhatikan sebelum memilih perguruan tinggi adalah akreditasi. Akreditasi merupakan bentuk pengakuan pemerintah Indonesia kepada suatu lembaga pendidikan, termasuk perguruan tinggi.
Selain itu, akreditasi diberikan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) berdasarkan standarisasi secara nasional serta mutu dari perguruan tinggi tersebut. Semakin baik akreditasi yang dimiliki perguruan tinggi tersebut, semakin baik pula mutu dan kualitas pada setiap program studi yang diasuhnya.
Ketika kamu lulus, akreditasi ini dapat kamu gunakan untuk mendapatkan pekerjaan yang baik sesuai dengan jurusan. Sebab, beberapa perusahaan juga menjadikan akreditasi sebagai standar saat membuka lowongan pekerjaan.
Nah, salah satu perguruan tinggi yang sudah mengantongi akreditasi secara resmi dari BAN PT adalah Universitas Muhammadiyah Pringsewu Lampung.
Meski baru diperkenalkan dan diresmikan pada 2019 lalu, Universitas Muhammadiyah Pringsewu Lampung menjadi kampus dan perguruan tinggi terbesar yang berdiri di Kabupaten Pringsewu, Lampung. Kampus Universitas Muhammadiyah Pringsewu Lampung berdiri dengan menyatukan 3 perguruan tinggi Muhammadiyah.
Saat ini, kampus Universitas Muhammadiyah Pringsewu Lampung sudah membuka 4 Fakultas dengan program studi atau jurusan yang sudah memperoleh akreditasi dari BAN PT. Berikut akreditasi jurusan kampus Universitas Muhammadiyah Pringsewu Lampung:
Akreditasi Jurusan Kampus Universitas Muhammadiyah Pringsewu Lampung
Baca Juga : Tempat Wisata di Riau
Program Studi |
Strata |
Tahun SK |
Peringkat |
Tanggal Daluarsa |
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia |
S1 |
2019 |
B |
2022-03-29 |
Bimbingan dan Konseling |
S1 |
2019 |
B |
2020-11-07 |
Pendidikan Matematika |
S1 |
2019 |
B |
2021-05-20 |
Manajemen |
S1 |
2019 |
B |
2022-03-21 |
Selain sudah mengantongi akreditasi dari BAN PT untuk setiap jurusan atau program studinya, Universitas Muhammadiyah Pringsewu Lampung juga akan menyediakan beasiswa, terutama untuk calon mahasiswa utusan daerah.(V0l1-Yl)
Komentar