Urutan Proses Metabolisme Protein

Daftar Isi

    LancangKuning.com - Metabolisme merupakan terjadinya proses kimia yang merubah protein menjadi asam amino di dalam tubuh. Ada dua proses metabolisme yaitu proses Anabolisme dan proses Katabolisme. Anabolisme merupakan proses penyusun beberapa senyawa organik yang merubah senyawa organik menjadi senyawa kimia, katabolisme adalah penguraian senyawa kompleks menjadi senyawa sederhana.

    Pengertian Protein

    Protein merupakan zat yang di butuhkan tubuh untuk membentuk asam amino dan sebagai sumber energi cadangan. Protein hanya bias kita dapat kan pada makanan, karena tubuh kita tidak dapat menghasilkan proetin. Protein berguna sebagai zat pembangun dalam tubuh serta berfungsi juga sebagai pembantu untuk berbagai aktivitas tubuh.

    Pengertian Metabolisme protein

    Metabolisme Protein adalah proses bekerjanya enzim enzim untuk merubah protein menjadi asam amino dengan proses kimia.

    Baca Juga : Tempat Wisata di Riau

    Reaksi protein berada pada organ hati kita. Kelebihan asam amino pada darah biasa disebabkan karena pembentukan asam amino yang tidak stabil dan penggunaan yang tak seimbang. Bila kelebihan asam amino yang digunakan untuk memproses protein, maka asam amino yang berlebihan akan di ubah menjadi urea.

    Protein dapat berubah di dalam tubuh kita, Perubahan ini tergantung setiap protein. Protein yang berada pada darah biasanya memiliki waktu kurang lebih 2,5 sampai 10 hari, sedangkan protein yang berada pada otot memiliki waktu kurang lebih 120 hari.

    Protein sangat dibutuhkan untuk membuat senyawa nitrogen, apabila tidak senyawa nitrogen tidak akan terbentuk. Asam amino yang sangat di butuhkan tubuh tetapi tidak bisa diproduksi oleh tubuh dalam jumlah yang dibutuhkan asam amino itu disebut asam amino esensial.

    Baca Juga : Akreditasi Jurusan di Universitas Suryakancana

    Jumlah diterima dan digunakannya asam amino sangat berpengaruh pada asam amino pada darah. Saat mencerna makanan, Protein akan diubah menjadi asam amino dengan enzim-enzim yang berperan. Protein di proses dengan enzim enzim yang bekerja untuk merubah protein menjadi asam amino. Enzim yang bekerja untuk merubah protein yaitu enzim tripsin, kimotripsin, karboksi peptidase, pepsin, tripeptidase, amino peptidase dan diperptidase.

    Setelah protein di ubah menjadi asam amino dengan melalui proses absorpsi di dinding usus, asam amino akan masuk ke dalam pembuluh darah. Proses ini disebut dengan proses transport aktif. Asam dynamo ini kalau diabsorpsi jauh lebih lambat dari asam amino netral.

    Katabolisme terjadi dua tahap yaitu saat :

    1. Protein berubah dan menghilangkan enzim-enzim.
    2. Penyerangan terhadap protase.

    Baca Juga : Tempat Wisata di Pekanbaru

    Enzim protease akan merubah protein yang berada pada makanan menjadi asam amino. Protease tersebut bisa berada di dalam lisosom maupun dalam lambung. Katabolisme pertama kali akan terjadi di dalam lambung. Saat berada pada lambung protein akan di proses oleh enzim pepsin untuk memutuskan peptide pada NH2  sehingga protein terbebas dari asam amino aromatic, dikarbosilat, maupun hidrofobik

    Protein juga akan di proses pada usus dengan enzim protease yang khusus yaitu enzim kimotripsin, tripsin, karboksipeptidase dan elastase Protein yang sudah di proses tadi akan mengalami pemecahan yang akan menghasilkan polipeptida. Setelah itu polipeptida akan dipecah lagi oleh aktivitas amino peptidase menjadi asam-asam amino yang bebas. Asam-asam amino yang sudah bebas tadi akan melewati dinding usus halus sehingga masuk ke dalam aliran darah yang  menuju ke berbagai organ dan kedalam sel.

    Protein sangat berperan penting bagi tubuh kita. Sebab jika tidak ada protein yang masuk ke dalam tubuh kita, tubuh kita tidak bisa memproduksi asam amino yang cukup untuk tubuh kita, dan juga enzim-enzim tidak akan bekerja semestinya. Tubuh kita akan menjadi lemah dan rentan terhadap penyakit yang akan mengganggu kinerja lambung dan usus.(Edgaf)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Urutan Proses Metabolisme Protein
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar