Rumah Layak Huni Jadi Aspirasi Terbanyak Reses Zulfi Mursal

Daftar Isi

    Foto: Istimewa
    LancangKuning.com, SIAK -
    Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau dapil 6 Zulfi Mursal menggelar reses I di 16 titik di Kabupaten Siak untuk menyerap aspirasi masyarakat, hampir seluruh titik pelaksanaan reses seluruh kampung meminta rumah layak huni.

    Baca Juga: Jelang Natal, Kodim 0314 dan Polres Inhil Patroli ke Sejumlah Tempat Ibadah

    "Kami menggelar reses sebanyak 16 titik di Kabupaten Siak, aspirasi paling banyak itu terkait bantuan rumah layak huni, ada juga bidang infrastruktur, pertanian, pendidikan, tenaga kerja, terkait kelangkaan blangko KTP dan sebagai macamnya," kata Zulfi, saat ditemui di reses terakhir di Kampung Benteng Hulu Kecamatan Mempura Kabupaten Siak, Senin (23/12).

    Foto: Istimewa

    Zulfi mengatakan, sebagai wilayah konstuennya, aspirasi yang disampaikan masyarakat menjadi pekerjaan rumah baginya untuk memperjuangkan di gedung wakil rakyat, dan usulan-usulan yang disampaikan akan dimasukkan ke dalam pembahasan anggaran provinsi untuk ketuk palu berikutnya.

    Baca Juga: Dandim 0314 Inhil Pimpin Apel Gabungan TNI - Polri

    "Memang kita akui, di Siak ini masih banyak warga kita yang membutuhkan rumah layak huni, dan itu juga salah satu menjadi misi saya untuk 5 tahun kedepannya," kata politikus PAN itu.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    Mantan ketua DPRD Siak periode 2009-2014 itu mengatakan,  selain usulan rumah layak huni, pihaknya mencatat setidaknya ada aspirasi dari masyarakat di bidang tenaga kerja terkait sistem upah masih dibawah Upah Minimum Rata-rata (UMR).

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    "Ini akan kita panggil perusahaan-perusahaan yang masih menerapkan UMR dibawah rata-rata," katanya.
    Selain itu ketua fraksi PAN itu juga menerima aspirasi dari masyarakat Kabupaten Siak yang kesulitan dalam pengurusan E-KTP. Seperti disampaikan salah satu warga Perawang saat reses sebelumnya, Ia mengaku saat ini belum memiliki E-KTP, karena setiap kali Ia datang di dinas yang berwenang sering terjadi kekosongan blangko.

    Foto: Istimewa

    Adapun titik yang dilakukan reses yakni masing-masing 3 titik di Kecamatan Tualang, Kecamatan Sungai Apit, Kecamatan Mempura, sedangkan 2 titik masing-masing di Kecamatan Sungai Mandau, Kecamatan Bunga Raya dan Kecamatan  Sabak Auh, kemudian satu titik di Kecamatan Pusako. (Gs_li)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Rumah Layak Huni Jadi Aspirasi Terbanyak Reses Zulfi Mursal
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar