Penerapan Class, Object, dan Method Pada Pemrograman Berorientasi Objek

Daftar Isi

    LancangKuning.com - Pemrograman berorientasi objek atau yang biasa kita dengar dengan istilah Object Oriented Programming (OOP) tidak hanya berisikan tentang objek saja. Namun, masih banyak lagi fitur-fitur yang harus kita pelajari di dalam pemrograman berorientasi objek.

    Kalau kita ingin sukses dalam sistem pemrograman yang satu ini, ada baiknya jika kita menggali lebih dalam mengenai ilmu yang telah disajikan pada pemrograman berorientasi objek ini. Kali ini kita akan membahas mengenai “Penerapan Class, Object, Dan Method” di dalam pemrograman berorientasi objek. Class, Object, dan Method merupakan Tiga Keyword yang dijadikan sebagai dasar dari sekian banyak-nya keyword yang terdapat dalam pemrograman berorientasi objek. Untuk itu teruslah simak artikel ini agar kamu benar-benar paham mengenai penerapan class, object, dan method.

    Baca Juga : Tempat Wisata di Pekanbaru

    • Class, merupakan sebuah cetak biru atau yang biasa dikenal sebagai blueprint dari suatu objek. Dimana class hanya digunakan untuk membuat kerangka dasarnya saja. Dan yang kita gunakan sebagai hasil adalah objek yang berasal dari cetakan class. Bisa kita ibaratkan class ini sebagai handphone, disini kita sudah tahu bahwasanya handphone memiliki ciri yang begitu khas seperti merek, kualitas kamera, RAM, dan ciri-ciri lainnya. Tidak hanya ciri, handphone juga dapat dikenai tindakan seperti contohnya : Menyalakan handphone dan mematikan handphone.

    Nahh, untuk penerapannya kita bisa menggunakan bahasa pemrograman PHP. Kita awali dengan keyword class, kemudian disusul dengan nama dari class yang kita inginkan. Untuk isi dari class yanng ingin kita buat berada di dalam tanda kurung kurawal, seperti contoh berikut ini.

    1. <?php
    2. class handphone {
    3. // isi dari class handphone
    4. }
    5. ?>

    Baca Juga :  Akreditasi Jurusan Kampus Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin

    • Object, merupakan hasil cetakan dari suatu class, atau bisa juga dikatakan sebagai hasil “Konkrit” dari suatu class. Kita bisa menggunakan class handphone sebagai analogi yang menghasilkan objek seperti : handphone_dani ; handphone_dina dan lain sebagainya. Objek dari suatu class handphone pastinya akan memiliki ciri keseluruhan dari handphone.

    Proses pencetakan sebuah objek dari suatu class dapat dikatakan sebagai ‘instansiasi’. Biasanya kita menggunakan keyword new pada proses instansiasi pada bahasa pemrograman PHP. Berikut contoh penerapan object pada bahasa pemrograman php.

    1. <?php
    2. class handphone {
    3. // . . . isi dari class handphone
    4.   }
    5.  
    6.  $handphone_dani = new handphone ( ) ;
    7. $handphone_dina = new handphone ( ) ;
    8.  ?>

    Contoh diatas merupakan objek dari class handphone, dimana $handphone_dani dan $handphone_dina merupakan objek yang memiliki method yang sudah dirancang pada class handphone.

    • Method, merupakan suatu tindakan yang dapat dilakukan pada sebuah class. Method dapat diibaratkan sebagai sebuah fungsi atau tindakan yang dilakukan dari sebuah benda. Dapat kita contohkan seperti menyalakan handphone, mematikan handphone, berkomunikasi dengan orang lain dan dapat berupa tindakan lainnya. Method merupakan function yang sudah ada pada sebuah class. Seluruh sifat serta fungsi dapat kita terapkan pada method, seperti pendapat (argumen) atau parameter, mengembalikan sebuah nilai dengan keyword return dan lain sebagainya. Berikut penerapan method pada pemrograman berorientasi objek dengan menggunakan bahasa pemrograman php.

     Baca Juga : Tempat Wisata di Riau

    1. <?php
    2. class handphone {
    3. function nyalakan_handphone ( ) {
    4. // . . . isi dari method nyalakan_handphone
    5. }
    6.  
    7. function matikan_handphone ( ) {
    8. // . . . isi dari method
    9. }
    10.  
    11. . . . //isi dari class handphone
    12. }
    13. ?>

    function nyalakan_handphone( ) dan function matikan_handphone( ) merupakan method dari class handphone yang telah kita buat. Pada PHP method dikatakan sebagai function.

    Oke, itulah contoh penerapan Class, Object, dan Method dalam pemrograman berorientasi objek. Gimana? Semakin tertarik untuk mempelajari OOP?. Semoga penerapan ini dapat bermanfaat. Sekian terimakasih.(Hamdani)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Penerapan Class, Object, dan Method Pada Pemrograman Berorientasi Objek
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    100%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar