Daftar Isi
Foto: Sekda meranti didampingi pewakaf tanah musholla dan kepala biro kesra serta imam musholla memotong pita tanda peresmian musholla
Lancang Kuning.Com, MERANTI - Sekretaris Daerah (Sekda) Kepulauan Meranti Yulian Norwis meresmikan Musholla Barokah, Senin Malam (10/11/2019). Turut dihadiri Kepala Biro Kesra Provinsi Riau Masrul Kasmy, MUI Meranti H Mustafa, Assisten Pemda Meranti Jonizar, Anggota DPRD Meranti Helmi dan sejumlah tokoh lainnya.
Baca Juga: Wawako Solok Sebut Ali Mukhni Pemimpin 'Gila Kerja'
Pembangunan Musholla Barokah berawal dari tanah wakaf bapak Zainal Arifin pada tahun 2018 kemarin. Dan kemudian didukung oleh masyarakat setempat untuk dijadikan Musholla yang hari diresmikan Sekda Meranti.
"Melalui infaq dan sumbangan masyarakat Musholla dapat dibangun sesuai keinginan serta didukung pemerintah daerah untuk merampungkan perencanaan pembangunan," kata Sekda.
Dasuki selaku Ketua Pengurus Musholla Barokah menyampaikan ucapan ribuan terima kasih kepada pemerintah daerah dan donatur yang telah mendukung bersama-sama terwujudnya Musholla.
Baca Juga: Usut Desa Fiktif, Kemendagri Kirim Tim ke Konawe
"Selain peresmian, kita juga mengadakan perdana peringatan Maulid Nabu 1441 Hijriyah. Saya mewakili segenap panitia pembangunan, panitia acara serta jajaran pengurus musholla barokah menghaturkan ucapan banyak terimakasih atas segala bantuan moril dan materiil dari seluruh donatur baik perorangan maupun Pemda Merant. Khususnya pewakaf tanah yang sudah menyediakan fasilitas rumah ibadah bagi kami warga sekitar," ujar Dasuki yang baru genap seminggu di SK kan oleh Lurah Selatpanjang Timur.
Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru
Musholla barokah diresmikan oleh pemerintah daerah kabupaten kepulauan meranti yang diwakili oleh sekda meranti yulian norwis. Dengan ditandai pemotongan pita dan dibukanya tirai. Dalam sambutannya yulian norwis mengapresiasi pengurus dan warga karena cepat memanfaatkan tanah yang diwakafkan.
"Mewakili pemda meranti saya mengapresiasi warga disekitar musholla barokah ini karena cekatan dan cepat mempersiapkan musholla ini hingga sudah layak untuk beribadah. Selain bentuknya yang megah juga letaknya sangat strategis dipinggir jalan dan dekat dengan pemakaman umum. Sehingga jika ada warga yang mau di kebumikan tapi belum disholatkan dari rumah maka bisa dimusholla ini disholatkan," tambah Sekda Yulian Norwis.
Baca Juga: Tempat Wisata di Riau
Dalam kesempatan itu juga masrul kasmy selaku kepala biro kesra provinsi riau memberikan arahan dan motivasi. "Kepada anak-anak kami kalian harus bangga dan punya cita cita menjadi ust. Jangan menjadi ASN saja. Karena ust sekarang dicari oleh banyak orang dimana mana. Bahkan dengan menjadi ust kalian bisa pergi keliling dunia seperti ust abdul somad. Dan mudah mudahan dari sini muncul ust abdul somad yang lainnya," ucap masrul kasmy.
Terakhir ceramah agama disampaikan oleh ust jasmail S.Ag dengan materi dakwahnya pentingnya meneladani sikap dan prilaku Rasulullah SaW dalam kehidupan sehari hari dan pentingnya mengimarahkan musholla. Serta doa penutup oleh Ust. H. mustafa S.Ag. MM selaku MUI kabupaten Kepulauan Meranti. (LKC)
Komentar