Daftar Isi
Foto: Korban
LancangKuning.com, INHIL -- Senin 21 Oktober 2019 sekira jam 05.45 Wib, telah ditemukan warga tergeletak diatas sampan kecil (perahu kecil) dan mengalami luka di bagian kepala yang cukup dalam.
Korban sempat melambaikan tangan meminta tolong. Sesampainya Sampan yang digunakan korban di pelabuhan tersebut, masyarakat langsung menolong korban dan melihat kondisi korban sudah dalam keadaan luka robek parah di bagian kepala.
Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru
Kapolsek Tembilahan Hulu, Akp Rhino Handoyo bersama personil mendatangi TKP dan melakukan evakuasi Syamsul (46) warga jalan Prof M Yamin RT 001 RW 009 Kelurahan Tembilahan Hilir Kecamatan Tembilahan.
"Syamsul langsung dilarikan ke Rumah Sakit Puri Husada Tembilahan yang awal mulanya korban merupakan pelaku curas (pencurian dan kekerasan) terhadap korban Abdul.
Baca Juga: Tempat Wisata di Riau
"Korban ditemukan dalam keadaan luka robek parah di kepala yang cukup parah berlumuran darah, kondisi sampan pada saat itu hampir dipenuhi oleh air," tutur
Setelah dicek oleh personil Polsek, ditemukan sepucuk senjata rakitan yang berisikan 2 butir peluru, serta senjata tajam yang berada didekat korban tersebut.
"Setelah dilakukan observasi oleh tim dokter sekira pukul 07.50 Wib korban tidak bisa diselamatkan lagi atau meninggal dunia," terangnya
Komentar