Buka Pelatihan Sat Lantas, Wakapolres Inhil : Diharapkan Personil tidak mengulangi kebiasaaan lama 

Daftar Isi


    TEMBILAHAN, LancangKuning.Com - Wakil Kepala Kepolisian Resor Indragiri Hilir (Wakapolres Inhil) Kompol Basa Emden Banjarnahor SIK, membuka secara resmi pelatihan Fungsi Teknis Satuan Polisi Lalu Lintas (Sat Lantas) di Aula Bakti Rekonfu Polres Inhil. 

    Acara dilaksanakan dari tanggal 5-8 September tahun 2016 dimulai pukul 08.00 wib diikuti 30 orang Personel Sat Lantas Inhil dan dihadiri Kabag Ops Kompol Roni Syahendra SIK, Kabag Ren Kompol S Suryadinigrat, Para Kasat dan Perwira Polres Inhil. 

    Dalam sambutanya, Wakpolres Inhil mengharapkan agar seluruh Personil Sat Lantas Inhil dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat umum. Terlebih lagi, dari pelatihan ini dapat memahami dan menambah wawasan pada saat bertugas langsung dilapangan. 

    {{}}

    "Mudah-mudahan saja dengan digelarnya pelatihan fungsi teknis Sat Lantas ini, para personil tidak lagi mengulangi kebiasaan-kebiasaan lama yang menjadi isu buruk dimasyarakat," katanya, melalui Paur Humas Ipda Heriman Putra, Senin (5/9/16). 

    Selain itu pula, pelatihan fungsi teknis Polisi Sat Lantas ini kedepan bisa menghilangkan paradigma-paradigma lama tentang Sat Lantas. Artinya, jangan sampai kepercayaan masyarakat hilang dengan Polisi Sat Lantas dalam mengayomi aturan lalu lintas di Jalan. 

    Kegiatan pembukaan latihan Fungsi Teknis Lantas selesai jam 08.45 wib, situasi aman terkendali. (Ydi) 

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Buka Pelatihan Sat Lantas, Wakapolres Inhil : Diharapkan Personil tidak mengulangi kebiasaaan lama 
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar