Hal yang Harus dipelajari Untuk Menjadi Seorang Designer UI/UX Pemula

Daftar Isi

    LancangKuning.com - UI/UX secara cepat menjadi salah satu pekerjaan yang paling diminati di bidang teknologi. Menjadi UI/UX desainer adalah pekerjaan yang benar-benar dihargai, menantang, menggoda dan menguntungkan. Nanti kamu akan sering bertemu dengan manusia namun juga berinteraksi dengan perangkat lunak selama membuat rancangan aplikasi yang menarik dan cantik.

    Perbedaan antara UX dan UI desainer

    UI dan UX adalah saudara sepupu dekat dan sering digabungkan menjadi satu jenis pekerjaan di beberapa perusahaan. Meskipun mereka kelihatan mirip, namun sebenarnya mereka benar-benar berbeda. Dimana UX Desainer fokus dalam pengalaman antar muka pengguna, yang mana artinya pengalaman pengguna dalam menggunakan antar-antar muka dalam perangkat lunak, UI, atau user interface desainer, fokus dalam bagaimana pengguna berinteraksi dengan element visual dan hal lainnya dalam sebuah produk.

    Bagaimana Cara Menjadi UX Desainer

    • Membaca

    Ada ratusan bahkan ribuan buku yang berhubungan dengan UX desainer. Namun, ada beberapa buku yang disarankan untuk dibaca oleh hampir semua desainer UX profesional:

    1. The Design Everyday Things: Buku yang ditulis oleh Don Norman,mantan kepala institut Ilmu Kognitif dari California University. Buku ini adalah sumber yang bagus dari bagaimana dan kenapa beberapa produk memuaskan pelanggan sementara yang lainnya membuat pelanggan frustasi.
    2. Smashing UX Design: adalah buku yang benar-benar diaukui dan sering dijadikan rekomendasi dari profesional UX Desainer untuk siapapun yang ingin menjadi UX Desainer.
    3. Don’t Make Me Think: Don’t Make Me Think, dari arsitek dan profesional UX Steve Krug, bisa dikategorikan sebagai buku terkenal pada tahun 2000 dan masih dianggap sebagai salah satu buku yang paling penting tentang desain Web.
    • Cari Mentor

    Salah satu aset terbesar kamu saat memasuki bidang UX Desainer adalah menemukan mentor yang akan selalu kamu cari jika memiliki pertanyaan ataupun permasalahan, seseorang yang memiliki pengetahuan yang luas dibidang UX dan telah bekerja sebagai UX selama bertahun-tahun.

    Salah satu cara untuk menemukan seorang mentor adalah bergabung dengan komunitas desain, yang artinya akan sering pergi keluar dan menghadiri banyak acara/seminar. Ajak seseorang untuk minum kopi atau makan siang, atau ajak mereka mengobrol via sosial media, tapi jangan terlalu memaksa dan meminta berlebihan (seperti meminta koneksi dan job kerja). Dan yang paling penting, adalah selalu sopan dan kalau bisa serap semua ilmu yang diberikan

    • Ambil Kelas

    Karena kamu tak bisa mengharapkan mentor kamu selalu sedia 24/7 seminggu, maka ada baiknya untuk mengambil kelas UI/UX. Kelas UX yang baik akan membantu menyiapkan kamu dalam menghadapi tantangan dunia nyata dengan mengajarkan desain konsep UX yang paling penting, alat-alat, dan sumber daya.

    • Lakukan Beberapa Pekerjaan UX Desain

    Cara terbaik untuk mencari proyek UX untuk pemula adalah mencari orang yang memiliki website/ bisnis yang perlu didesain ulang tapi tak mampu menyewa jasa UX Desainer profesional dan berikan mereka tawaran jasamu.

    Mungkin ada saudaramu yang baru memulai bisnis kecil yang benar-benar membutuhkan website baru. Atau organisasi non-profit yang benar-benar membutuhkan peningkatan desain website mereka. Jika kamu melihat sekeliling pastinya tidak akan susah untuk menemukan orang yang membutuhkana jasa UX Desainer. Dan setelah kamu menyelesaikan dua-tiga proyek kamu sebenarnya membangun portofolio untuk disodorkan ke klien.

    • Cari Pekerjaan

    Pekerjaan UX yang terbaik bukan datang dari lowongan kerja online namun dari mulut ke mulut. Maka dari itu, mulailah berinteraksi dengan sebanyak orang yang kamu bisa dari sebanyak perusahaan mungkin. Pergi ke konferensi teknologi dan pastikan meninggalkan orang yang kamu temui kartu namamu.

    • Jangan Pernah Berhenti Belajar

    Dibidang UX Desainer kamu harus selalu belajar dan jangan merasa bahwa kamu akhirnya menguasainya. Untuk tetap mengasah skillmu, kamu harus mendorong diri kamu sampai kebatasnya dengan belajar perkakas-perkakas baru dan terus merubah dan melewati ekspektasi klienmu. Dan jangan lupa untuk tidak pelit ilmu – kamu tidak akan tahu kalau orang yang kamu ajari akan memberi kamu pekerjaan. (Randhi)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Hal yang Harus dipelajari Untuk Menjadi Seorang Designer UI/UX Pemula
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar