Daftar Isi
LANCANGKUNING.COM-Beberapa warga sempat melihat dan membantu Fatmawati (40) mengeluarkan K anaknya yang masih berusia lima tahun dari kaca mobil, sebelum truk tanah menimpa mobil pribadi yang ditumpangi Fatmawati hingga remuk.
Fatmawati tak sempat menyelamatkan diri. Perempuan ini mengorbankan dirinya demi keselamatan anaknya. Fatmawati tewas bersama dua adiknya, Nanda (20) dan Wandi (22).
Seorang warga bernama Adi menyatakan anak dari Fatmawati berhasil diselamatkan setelah sang ibu menyerahkan anaknya kepada warga lewat kaca mobil yang terbuka.
"Truknya gak langsung ambles ke mobil. Sebelum ambles, anaknya dikeluarin sama ibunya lewat jendela. Setelah anaknya berhasil keluar, truk ambles dan langsung gencet mobil," ujar Adi.
Ketiganya disemayamkan di rumah duka di Jalan Karet Raya, Kecamatan Cibodas Tangerang.
Salah seorang tetangga korban mengungkapkan bahwa korban merupakan kakak beradik. Ketiganya hendak berbelanja keperluan dagang di Tanah Abang.
"Yang 2 itu (Wandi dan Nanda) adiknya (Fatmawati). Mereka mau belanja ke Tanah Abang. Biasa sehari-hari dagang di Pasar Malabar" ujar Arif.(rie)
sumber:okezone.com
Komentar