Buaya 3 Meter di Aceh Ditangkap saat Makan Ternak Warga

Daftar Isi

    Buaya 3 Meter di Aceh Ditangkap saat Makan Ternak Warga Foto: Buaya 3 meter di Aceh ditangkap warga. (Dok Polsek Seruway)
     
     
    LancangKuning.Com, Aceh - Seekor buaya dengan panjang 3 meter ditangkap warga Kecamatan Seruway, Aceh Tamiang, Aceh. Hewan buas itu ditangkap saat sedang memangsa seekor kambing di perkebunan sawit milik warga setempat.

    "Buaya tersebut saat ini sudah diamankan oleh warga dengan cara diikat. Kita sedang menunggu pihak Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh untuk menindaklanjuti buaya tangkap warga tersebut," kata Kapolsek Seruway, Ipda Muhammad Rizal dikonfirmasi Selasa (18/12/2018), dilansir dari Detik.

    Rizal menuturkan, buaya itu ditangkap di perkebunan sawit milik saudara Asra yang terletak di Kampung Paya Udang, Kecamatan Seruway, Selasa (18/12) sekitar pukul 18.00 WIB. Awalnya, sebanyak lima orang warga sedang melakukan pengecekan terhadap buah sawit milik Asra.

    Tiba-tiba mereka melihat seekor buaya sedang menerkam satu ekor kambing milik warga. Kemudian, kelima warga tersebut berupaya menangkap buaya menggunakan tali dan kayu.

    "Buaya tersebut berjenis kelamin betina. Panjangnya sekitar 3 meter. Saat ini sudah diamankan di rumah seorang warga yang dekat dengan lokasi. Kita sedang menunggu personel BKSDA Aceh wilayah Langsa untuk mengevakuasi buaya tersebut," sebut Rizal. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Buaya 3 Meter di Aceh Ditangkap saat Makan Ternak Warga
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar